
DI POLRES: Wakil Bupati Malang, Lathifah Shohib, ketika menghadiri launching P2L di Polres Malang. (Foto: Prokopim Setda. Kab. Malang)
MALANG POST – Wakil Bupati Malang, Lathifah Shohib, menghadiri launching Penguatan Program Pekarangan Pangan Lestari (P2L), di Pekarangan Pangan Lestari Polres Malang, Senin (24/2/2025) pagi.
Wanita pertama yang menjadi Wakil Bupati di Kabupaten Malang ini, memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh pihak, yang telah memberikan perhatian terhadap kelestarian lingkungan. Dalam upaya mewujudkan ketahanan pangan.
“Pemerintah Kabupaten Malang, tentu sangat mendukung sekaligus menyambut baik pelaksanaan kegiatan yang digagas Hani Danang, Ketua Bhayangkari Polres Malang bersama angggota.”
“Kami berharap, Program Pekarangan Pangan Lestari ini, dapat memberikan hasil yang optimal. Sehingga kehadiran sumber pangan mandiri pada fasilitas umum, maupun ruang-ruang terbuka hijau seperti ini, dapat memberikan manfaat positif. Tidak hanya bagi Polres Malang, tetapi juga bagi masyarakat secara keseluruhan,” kata politisi PKB ini.
Karenanya, imbuh Lathifah, kegiatan tersebut bisa dijadikan percontohan oleh organisasi perangkat daerah dan kecamatan se Kabupaten Malang. Dengan memanfaatkan lahan yang ada di sekitar dan lingkungan kantor masing-masing.
“Bapak Bupati juga sudah mengeluarkan surat edaran, tentang gerakan penanaman tanaman pangan di lingkungan kantor dan perkarangan di Kabupaten Malang.”
“Kehadiran saya dalam kegiatan ini, juga sebagai percontohan dan akan kami sosialisasikan di lingkungan Pemerintah Kabupaten Malang.”
“Secara bertahap, kita juga akan melakukan sosialisasi ke tingkat warga atau keluarga di Kabupaten Malang. Kita juga punya tim penggerak PKK hingga tingkat Kelurahan dan desa. Sebetulnya program semacam ini sudah ada di antara 10 program pokok PKK, yakni salah satunya sandang dan pangan,” jelas Wabup Lathifah.
Saat ini, lanjut alumni IKIP Negeri Malang, tinggal bagaimana Pemkab Malang melakukan edukasi masyarakat, untuk peningkatan pemanfaatan lahan pekarangan di sekitar tempat tinggal masing-masing. Agar secara ekonomi, bisa meningkatkan pendapatan keluarga, secara ketahanan pangan keluarga juga bisa terjalin.
Mantan anggota DPR RI ini juga berpesan, agar pengelolaan Pekarangan Pangan Lestari ini nantinya, dapat mengimplementasikan strategi perencanaan yang terarah.
Utamanya difokuskan pada pengembangan pertanian terintegrasi dari hulu hingga hilir. Termasuk bagaimana memanfaatkan hasil panen menjadi produk olahan yang mengandung nutrisi bermutu, yang mampu mendukung diversifikasi pangan.
”Mudah-mudahan, seiring dengan berbagai upaya intervensi yang terus dilakukan, nantinya Pekarangan Pangan Lestari ini juga dapat terus berkembang dengan pesat.”
“Pemerintah Kabupaten Malang akan selalu siap untuk mendukung dan membantu menyukseskan program ketahanan pangan di Kabupaten Malang. Termasuk Program Ketahanan Pangan Asta Cita, yang telah digaungkan Presiden Republik Indonesia, Bapak Prabowo Subianto,” tegasnya.

INSPEKTUR: Lathifah Shohib, Wakil Bupati Malang, ketika menjadi inspektur upacara dalam apel pagi di Pendopo Agung Kabupaten Malang. (Foto: Prokopim Setda. Kab. Malang)
Sebelum hadir dalam launching P2L, Lathifah Shohib juga sempat memimpin apel pagi di Pendopo Agung Kabupaten Malang. Sekaligus menyaksikan Demo Penanganan dan Evakuasi Kebakaran.
Di kesempatan tersebut, Ketua DPC PKB Kota Malang periode 2005-2010 itu, menegaskan, momentum peringatan HUT ke-108 Pemadam Kebakaran (damkar) tersebut, sangat penting untuk mengapresiasi peran dan dedikasi para petugas pemadam kebakaran, yang telah bekerja tanpa kenal lelah dalam melindungi masyarakat dari ancaman kebakaran dan bencana lainnya.
“Pemadam kebakaran bukan hanya sekadar profesi. Tetapi juga panggilan jiwa untuk mengabdi dan memberikan perlindungan bagi kehidupan dan harta benda masyarakat.”
“Kami menyadari, tugas pemadam kebakaran penuh dengan tantangan dan risiko tinggi. Semoga semangat juang Saudara sekalian, dapat terus berkobar dalam menjalankan tugas mulia ini,” ungkap Wakil Bupati Malang.
Pihaknya juga terus mendorong petugas, untuk tidak henti-hentinya mengedukasi dan mengajak seluruh elemen masyarakat, untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan agar tetap aman dari risiko kebakaran.
Pemerintah Kabupaten Malang sendiri, terus berkomitmen terus mendukung penguatan kapasitas pemadam kebakaran. Baik dalam aspek sumber daya manusia, sarana prasarana, maupun peningkatan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya mitigasi kebakaran. (*/prokopim/ra indrata)