Malang – Akademi Arema memastikan dua pemainnya lolos dan resmi bergabung berasama 24 pemain U-16 lainnya, dalam skuad Garuda Select 3. Tim ini akan melakukan pemusatan latihan jangka panjang di Inggris, awal Desember 2020 mendatang.
Mereka adalah Mohammad Dzulfikar Maliki, yang berposisi sebagai gelandang dan Muhammad Iqbal Priambudi, yang berposisi sebagai striker.
‘’Alhamdulillah, ini adalah kali kedua Akademi Arema berkontribusi dalam program Garuda Select. Sebelumnya di edisi kedua, ada dua siswa Akademi Arema yang ikut terpilih. Prinsipnya Akademi Arema terus berusaha memberikan kontribusinya kepada sepakbola Indonesia. Hal itu dibuktikan dengan terpilihnya dua siswa di institusi sepakbola yang dikelola oleh Arema FC ini, pada program Garuda Select 3. Mohammad Dzulfikar Maliki dan Muhammad Iqbal Priambudi, yang masuk diantara 26 daftar pemain yang berhasil lolos seleksi final,’’ jelas Media Officer Arema FC, Sudarmaji.
Keduanya masuk diantara 26 daftar pemain, yang berhasil lolos seleksi final program Garuda Select jilid ketiga, yang resmi berakhir Selasa (03/11) lalu, di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.
Total ada 130 pemain dari seluruh tanah air, mengikuti seleksi langsung di bawah pantauan Direktur Sepak Bola Garuda Select, Dennis Frank Wise, mantan gelandang Timnas Inggris dan Chelsea (1990-2000) dan pelatih kepala Desmond Sinclair Walker, mantan bek tengah Nottingham Forest (1984-1992 dan 2002-2005) dan Sampdoria (1992-1993) serta Timnas Inggris (1988-1993).
‘’Ada satu lagi yang juga ikuti seleksi, yakni Yuniar Eka Firmansyah. Namun gagal pada fase terakhir seleksi final. Kami manajemen berpesan kepada dua siswa Akademi Arema, agar tidak berpuas diri. Perjalanan masih panjang. Ini mungkin baru langkah awal. Masih ada ke depan ribuan bahkan jutaan langkah lagi, yang harus dilalui untuk menjadi pemain sepakbola yang sukses. Semoga ini menjadi motivasi besar bagi siswa Akademi Arema lainnya, agar lebih giat berlatih dan lebih bekerja keras, karena dengan bergabung di Akademi Arema, semua siswa mendapatkan kesempatan yang sama,’’ imbuh Sudarmaji.
Garuda Select yang merupakan program bergengsi dari PSSI, bekerja sama dengan Mola TV. Ke 26 pemain yang terpilih, nantinya berhak mengikuti pemusatan latihan di Inggris selama enam bulan. Juga ikut serangkaian pertandingan uji coba. Garuda Select merupakan program pengembangan pemain usia muda dan sudah dilakukan sejak awal tahun 2019 silam.
‘’PSSI terus memantau dan menerima laporan dari tim pelatih Garuda Select yang dikomandoi Direktur Dennis Wise dan pelatih kepala Desmond Walker, terkait perkembangan pemain yang akan melanjutkan program berikutnya di Inggris. Dengan seleksi seperti ini, saya pikir menjadi solusi. Karena tidak adanya kompetisi saat pandemi Covid-19 ini. Kami percaya apa yang dilakukan oleh Dennis Wise dan kawan-kawannya tentu akan membawa dampak positif bagi sepak bola Indonesia di masa depan,’’ timpal Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, saat dihubungi DI’s Way Malang Post via pesan WhattsApp-nya. (act/rdt)