Malang – Manajemen Arema FC, akhirnya memastikan tambahan empat pemain baru. Jelang menghadapi turnamen pramusim, Piala Menpora 2021. Total kini skuat tim Singo Edan, berkekuatan 23 pemain. 19 diantaranya merupakan eks skuat Liga 1 2020 lalu.
Keempat pemain baru adalah, mantan gelandang Barito Putera, Mochammad Sandy Ferizal, striker jebolan tim PON Jawa Timur, Wiga Brilian Syahputra. Serta Muhammad Ricga Tri Febiyan, gelandang alumni Arema U-20 dan center back wajah lama, Ikhfanul Alam. Keempatnya merupakan rekomendasi asisten pelatih Kuncoro.
‘’Ada empat pemain trial sebelumnya. Mereka telah resmi tandatangani kontrak satu musim ke depan. Mereka tentu saja akan kami siapkan untuk turnamen pramusim Piala Menpora 2021 dan kompetisi Liga 1 2021 mendatang,’’ ungkap General Manager PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia (PT AABBI), Ruddy Widodo.
‘’Kebetulan juga mereka berempat adalah Arek Malang asli. Meski beberapa diantaranya bermain di tim-tim luar Malang. Soal adaptasi dengan pemain lainnya, kami kira tak ada masalah. Di saat vakum lama kompetisi 2020 lalu, mereka sering latihan bersama pemain-pemain Arema di Malang selatan,’’ tambahnya.
Tidak mudah dan membutuhkan perjuangan tidak ringan, bagi keempat pemain tersebut. Untuk menerobos masuk skuat inti tim Singo Edan nantinya. Mochammad Sandy Ferizal dan Muhammad Ricga Tri Febiyan, di lini tengah, harus bersaing ketat dengan Jayus Hariono, Dave Mustaine, Bruno Smith Nogueira Camargo (Brasil) dan Hanif Abdurrauf Sjahbandi.
Wiga Brilian Syahputra, di lini depan, bersama andalan tim musim lalu, Dendi Santoso, Feby Eka Putra, Dedik Setiawan, Kushedya Hari Yudo dan Muhammad Rafli. Sedangkan Ikhfanul Alam, di barisan belakang, harus mampu bersiang dengan Caio Ruan Lino de Freitas (Brasil), Johan Ahmad Alfarizi, Bagas Adi Nugroho dan Vikryan Akbar Fathoni. Ikhfanul Alam, diikat kontrak satu musim 2021. Kemudian Sandy Ferizal dan Wiga Syahputra, tiga musim 2021-2023. Dan Ricga Tri Febiyan untuk dua musim 2021-2022.
‘’Ada dua pemain baru yang masih membutuhkan sentuhan. Atau dibenahi mental tandingnya. Lerbih banyak karena problem minder. Mungkin karena mereka masuk klub dengan nama besar Arema. Atau mereka berpikir sebelumnya dari Liga 2 dan sekarang Liga 1. Tentu saja ini menjadi tugas atau pekerjaan rumah tim pelatih. Agar mereka bisa lebih tampil berani, lepas dan pede,’’ tandas Ruddy Widodo. (act/rdt)
Skuat Arema Piala Menpora 2021 dan Liga 1 2021
1. Teguh Amiruddin (kiper)
2. Utam Rusdiana (kiper)
3. Andreas ‘Ciko’ Fransisco (kiper)
4. Caio Ruan Lino de Freitas (Brasil)
5. Johan Ahmad Alfarizi
6. Bagas Adi Nugroho
7. Jayus Hariono
8. Vikryan Akbar Fathoni
9. Aji Saka
10. Dave Mustaine
11. Rizky Dwi Febrianto
12. Bruno Smith Nogueira Camargo (Brasil)
13. Hanif Abdurrauf Sjahbandi
14. Ridwan Tawainella
15. Dendi Santoso
16. Dedik Setiawan
17. Kushedya Hari Yudo
18. Feby Eka Putra
19. Muhammad Rafli
20. Wiga Brilian Syahputra (baru)
21. Ikhfanul Alam (baru)
22. Muhammad Ricga Tri Febiyan (baru)
23. Mochammad Sandy Ferizal (baru)