
MALANG POST – Musibah menimpa 1 dari 20 warga pencari ikan di pinggiran pantai Kondangmerak, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang. Rabu (19/2) malam, datang, kejadian terjadi saat korban berada di tengah pantai penuh karang itu.
Korban diketahui bernama Edi Santoso (30) warga Dusun Sumberwates RT12/RW02, Desa Sumberbening, Kecamatan Bantur, Kabupaten Malang. Tidak sendirian, korban bersama puluhan warga saat mencari ikan.
Rabu (19/2) sekitar pukul 17.00 WIB, rombongan naik sepeda motor menuju Pantai Kondangmerak di Sumberbening Bantur. Lokasinya memang tidak jauh dari rumah warga dan sudah terbiasa melakukan pencarian di pinggiran.
Pencarian ikan awalnya aman hingga pukul 21.00 WIB, ombak menggulung badan korban. Korban kemudian tampak terseret ke tengah pantai. Bahkan senter yang dipegangnya terlepas sehingga cukup menyulitkan untuk mendandani titik hilangnya.
Malam itu juga, rekan korban dan para saksi melapor ke relawan pencari termasuk pihak kepolisian dan anggota Koramil. Rabu malam, pencarian dihentikan karena kondisi gelap.
Kamis (20/2) pagi, pencarian kembali dilakukan tim relawan bersama warga.
Selain bersama relawan, warga nelayan juga turut melakukan pencarian di titik diduga hilangnya korban. Sampai Kamis sore, tim masih melakukan pencarian tubuh korban. Adanya kejadian ini telah diketahui Satpolairud Polres Malang dan Polsek Bantur. (Santoso FN)