Malang Post – Tahun Naga Kayu, menjadi tahun menilik dan memanfaatkan peluang. Karenanya, setiap orang membuat perencanaan yang pasti.Diikuti oleh keteguhan hati, keyakinan, serta semangat juang yang tinggi.
Hal itu disampaikan Geomancer Feng Shui, Hariadi, saat menjadi narasumber talkshow di program Idjen Talk. Yang disiarkan langsung Radio City Guide 911 FM, Sabtu (10/2/2024) kemarin.
Sedangkan di tahun Naga Kayu itu, Hariadi juga menyebut, beberapa Shio akan mengalami keberuntungan. Yaitu Shio Monyet, Ayam dan Babi.
“Sementara untuk Shio yang kurang beruntung, yaitu Sapi, Kelinci, Anjing dan Kambing,” katanya.
Namun Hariadi menegaskan, prediksi dari Shio ini hanya 25 persen saja. Selebihnya setiap individu tetap harus berusaha maksimal, dalam melihat peluang dan memanfaatkannya.
“Karena Naga Kayu ini merupakan simbol kesinambungan antara tanah dan kayu, yang mengharuskan setiap individu menilik segala peluang lalu mengusahakannya,” tandasnya.
Sementara itu, dalam pandangan Ketua Paguyuban Tosan Aji Sangga Braja, Sudarno Hadipuro. Simbol naga diibaratkan seperti seseorang yang memiliki wibawa dan kehormatan.
“Sehingga juga membawa harapan yang besar. Namun untuk menuju pada wibawa dan kehormatan itu, juga dibutuhkan beberapa persiapan. Seperti penajaman diri dalam melihat peluang dan menjunjung pola hidup sehat,” tegasnya.
Jika melihat perkembangan yang ada di masyarakat, kata Sudarno, setiap orang jangan ragu menggunakan vitamin maupun obat herbal.
“Selain itu, jika anda ingin membuka bisnis di bidang farmasi, di tahun naga kayu ini memiliki peluang yang bagus,” jelasnya.
Sudarno juga menyarankan, di tahun Naga Kayu, setiap orang harus membangun harapan, semangat baru dalam usaha dan karya, menjaga persatuan, kebersamaan, keamanan, serta saling tolong menolong dalam semangat gotong royong. Karena hidup bukan hanya untuk diri sendiri. Tetapi juga hidup untuk sesama. (Yolanda Oktaviani – Ra Indrata)