Malang Post – Tingkatkan upaya penurunan stunting, Pasi Intel Kodim 0833/Kota Malang, Kapten Inf Faisal Rizal Pelu Menghadiri kegiatan Rembuk Stunting Aksi Konvergensi Tahun 2023.
Bertempat di Ballroom 2 Ijen Suites Resort dan Convention Malang Jl.Ijen Nirwana No.16 Kelurahan Oro Oro Dowo Kecamatan Klojen Kota Malang-Rabu(30/8/2023).
Kegiatan tersebut bertujuan untuk mempercepat penurunan angka stunting di Kota Malang, mengenal tentang implikasi dan hasil dari kegiatan ini dalam memerangi stunting.
Pasi Intel Kodim 0833/Kota Malang Kapten Inf Faisal Rizal Pelu menyampaikan, kegiatan ini dalam Rembuk Stunting dan dapat menarik pencarian terkait upaya penurunan stunting di Kota Malang serta peran aktif TNI dalam kesehatan masyarakat, ungkapnya.
Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Wakil Walikota Malang, Ir. Sofyan Edi Jarwoko, Pasi Intel Kodim 0833/Kota Malang, Kapten Inf Faisal Rizal Pelu, Asisten 2 Pemkot Malang
Ir. Diah Ayu Kusuma. Dewi, MT, Kepala Dinas Sosial Kota Malang, Donny Sandito W, Kepala Dinas Kesehatan Kota Malang, dr. Khusnul, Para Camat sekota Malang dan Para tamu undangan. (*)