Malang Post – Babinsa Koramil 0833/01 Klojen Kelurahan Penanggungan bersama Bhabinkamptibmas melaksanakan kegiatan pendampingan pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) daerah. Bertempat di Warung “Sejahtera” Jalan Banten No. 07 Kelurahan Penanggungan kecamatan Klojen Kota Malang, Senin (22/08/2022).
Babinsa Koramil 0833/01 Klojen Kelurahan Penanggungan, Serma Hadi Purwanto menyampaikan, pendampingan bertujuan untuk memantau dan mengetahui situasi dan kondisi lapangan dalam proses penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai.
“Bantuan diserahkan kepada 80 orang keluarga penerima manfaat. Dengan rincian penerima 11 kg setiap bulanya, diterimakan 2 bulan sebanyak 22 kg,” jelasnya dalam keterangan tertulis Penerangan Kodim 0833/Kota Malang.
Lebih lanjut Hadi mengatakan, Bantuan Pangan Non Tunai dari pemerintah diberikan kepada Warga yang sebelumnya sudah tercatat dalam database penanggulangan kemiskinan.
“Untuk itu agar bantuan tepat sasaran, selaku Babinsa di wilayah memantau pelaksanaan pendampingan pada pendistribusian bantuan sosial diwilayahnya terutama di Kelurahan Penanggungan Kecamatan Klojen,” ungkapnya. (*)