Malang Post – Blaaaar! Dentuman dahsyat memecah lengang Jumat (9/7/2021) malam, di Jl Kalisari RT 06 RW 02, Kelurahan Wonokoyo, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang. Jerit minta tolong terdengar sesudahnya.
Kapolsek Kedungkandang, Kompol Yusuf saat dihubungi lewat sambungan ponsel, Minggu (11/7/2021) belum memberikan keterangan resmi terkait musibah ini. Petasan tersebut, rencananya akan dinyalakan pada peringatan hari Idul Adha.
Saat kejadian, pukul 22.45 WIB, mendadak mencekam dan tegang di sekitar musala kampung setempat. Lima orang tergeletak. Sebagian berdarah-darah. Adapula yang luka robek di bagian kaki.
Musibah dialami AF (29), HB (25), NR (41), AG (29) dan ID ( 47). Warga disebut pertama kemudian meninggal dalam perawatan RSU Dr Saiful Anwar Malang. Ia mengalami luka paling parah.
Penyebabnya dipastikan bahan petasan yang meledak. Saking kerasnya suara ledakan, daerah sekitarnya mendengarnya hingga sekitar radius 3 Kilometer. Seperti disampaikan Junaedi, ketua RT setempat kepada wartawan.
Satu orang selamat hanya luka ringan akibat ledakan itu. Tiga lain luka di bagian wajah dan kaki. Selain melukai warga, dampak ledakan ini pun merusak kaca jendela musala. (yan)