AMEG – Harga kebutuhan bahan pokok di Batu menjelang Hari Raya Idul Fitri 1442 H, mulai naik. Kepala UPT Pasar Induk Kota Batu, Agus Suyadi mengatakan, untuk harga beras pada hari ini mengalami kenaikan Rp 700.-/kilogram dari harga sebelumnya Rp 11.500 menjadi Rp 12.200.
Untuk harga minyak goreng juga mengalami kenaikan Rp 1.000,- per dua liter. Dari harga sebelumnya Rp 27.000,- menjadi Rp 28.000,- Minyak goreng curah juga mengalami kenaikan harga sebesar Rp 500,- per kilogram.
“Kenaikan harga juga terjadi pada harga daging sapi dan daging ayam broiller. Untuk harga daging sapi naik Rp 1.000.- Dari sebelumnya Rp 116 ribu menjadi Rp 117 ribu. Sedangkan untuk harga daging ayam broiller naik sebesar Rp 5000, dari harga Rp 35 ribu menjadi Rp 40 ribu,” jelas Agus kepada ameg.id, Rabu (12/5/2021).
Sementara itu, untuk harga telur ayam ras juga mengalami kenaikan Rp 500 rupiah. Dari Rp 22.500 menjadi Rp 23 ribu. Sedangkan untuk harga komoditas cabai semuanya mengalami kenaikan. Mulai dari cabai merah besar, cabai merah kriting dan cabai kecil rawit.
“Untuk harga cabai merah besar mengalami kenaikan sebesar Rp 7 ribu. Dari harga sebelumnya Rp 39 ribu menjadi Rp 36 ribu. Untuk cabai merah keriting naik sebesar Rp 4 ribu. Dari harga Rp 38 ribu menjadi Rp 42 ribu. Berikutnya untuk harga cabai kecil rawit naik sebesar Rp 8 ribu. Dari sebelumnya Rp 47 naik menjadi Rp 55 ribu,” beber Agus.
Untuk harga bawang merah per kilogram juga mengalami kenaikan sebesar Rp 5 ribu dari harga sebelumnya Rp 25 ribu menjadi Rp 30 ribu.
Sedangkan untuk harga bawang putih juga mengalami kenaikan sebesar Rp 3 ribu. Dari Rp 24 ribu menjadi Rp 27 ribu/kg. (ir)