Malang – Dalam rapat koordinasi teknis TNI bidang personel yang dipimpin oleh kepala Staf Umum (Kasum ) TNI, Letjen TNI Ganip Warsito, terdapat beberapa topik pembahasan terkait peningkatan kinerja personel di tengah pandemi Covid-19. Hal tersebut diungkapakan Kasipers Korem 083/Baladhika Jaya, Mayor Inf Dedyk Wahyu Widodo, usai mengikuti video conference yang digelar di Aula Makorem, Senin (01/03) siang.
“Beliau (Kasum TNI, red) juga membahas adanya penanganan pandemi Covid-19, sekaligus penyamaan visi, misi, dan persepsi dalam mendukung tugas pokok TNI,” ujarnya.
Menurut Mayor Dedyk, pembahasan itu sejalan dengan tema yang diusung pada rakornis TNI, yakni “Personel TNI yang Kuat, Solid, Profesional, Dicintai Rakyat dan Tetap Produktif di Tengah Pandemi Covid-19”.
Rakornis tersebut juga diikuti beberapa pejabat lain, diantaranya Kepala Rumah Sakit Tentara dr. Soepraoen, Kolonel Ckm Dr. Trio Tangkas, dan Kepala Rumah Sakit TNI AU dr M Munir Lanud Abd Saleh Malang, Kolonel Kes dr. Ari Putriani, Sp.PK.
Mayor Dedyk berharap, kualitas dan produktifitas kinerja personel TNI, terlebih Korem 083/Baladhika Jaya dapat terus ditingkatkan, dengan adanya rakornis tersebut.
“Itu jadi acuan kami untuk melaksanakan tugas dalam rangka mendukung tugas pokok ke depan,” pungkasnya.(p5b/anw)