Malang – Penegakan protokol kesehatan, untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 menjadi komitmen TNI-AD, khususnya Korem 083/Baladhika Jaya di wilayah teritorialnya. Upaya sosialisasipun terus dilakukan jajaran Korem.
Danrem 083/Baladhika Jaya, Kolonel Inf Irwan Subekti juga terjun langsung ke pusat-pusat aktivitas masyarakat. Seperti yang terlihat pada Kamis (4/2) siang, Danrem mengunjungi 3 pasar sekaligus, yakni Pasar Blimbing, Pasar Karangploso dan Pasar Lawang, Kabupaten Malang.
“Saya ingin melihat langsung penerapan protokol kesehatan di tempat-tempat umum, terutama di pasar,” ujar Kolonel Irwan.
Perwira Menengah yang menyandang 3 melati di pundaknya itu berharap, pelaksanaan PPKM jilid II saat ini mampu meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap penerapan protokol kesehatan.
“Upaya itu membutuhkan peran semua pihak. Bukan cuma TNI, Polri dan masyarakat saja. Tapi, kesadaran masyarakat juga diperlukan,” pungkasnya.
Forkopimda di Malang Raya sendiri terus melakukan operasi penegakan protokol kesehatan diberbagai titik, khususnya selama pemberlakukan PPKM jilid 2 ini. PPKM jilid 2 sendiri berlangsung mulai 26 Januari hingga 8 Februari mendatang. (kpm/anw)