MALANG POST – Kepolisian Resor Malang, tengah memburu pelaku pencurian yang terekam kamera saat menyatroni rumah warga di Desa Girimoyo, Kecamatan Karangploso. Aksi pelaku terjadi pada Kamis (13/11/2025) dini hari, sekitar pukul 02.11 WIB dan sempat viral di media sosial.
Dalam rekaman CCTV, pelaku tampak membawa senjata tajam jenis celurit dan mengambil satu pasang sepatu dari teras rumah milik Norman (35), warga Dusun Ngambon RW 05.
Kendati nilai barang yang dicuri tidak besar, keberadaan pelaku bersenjata membuat warga khawatir dan meningkatkan kewaspadaan di lingkungan.
Kasihumas Polres Malang, AKP Bambang Subinajar mengatakan, tim Satreskrim Polres Malang bersama Polsek Karangploso, langsung turun melakukan penanganan setelah menerima informasi viral tersebut.
“Kasus ini dalam penanganan. Petugas melakukan penyisiran dan pendalaman rekaman CCTV dari berbagai arah untuk mengidentifikasi pelaku,” ujar AKP Bambang, Jumat (14/11/2025).
Ia menjelaskan, sejumlah langkah kepolisian telah dilakukan, seperti mendatangi lokasi, meminta keterangan pemilik rumah, serta melakukan analisis terhadap rekaman CCTV untuk memetakan pergerakan pelaku sebelum dan sesudah beraksi.
“Kami terus mengembangkan informasi yang ada. Setiap data yang masuk akan kami cocokkan untuk mempersempit identifikasi pelaku,” lanjutnya.
Polres Malang mengimbau masyarakat untuk meningkatkan keamanan lingkungan, terutama pada malam hari. Warga juga diminta segera menghubungi layanan kepolisian bila menemukan indikasi tindak kriminalitas.
“Bila ada sesuatu yang mencurigakan, jangan ragu melapor melalui sambungan telepon bebas pulsa di nomor 110,” tegas Bambang. (*/hmsresma/raindrata)




