
Malang Post – Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1446 H yang akan datang, Dandim 0833/Kota Malang Letkol Arm Aris Gunawan, M.Han turut mendampingi Walikota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM., dalam acara pembukaan pasar murah di Lapangan Merjosari, Kecamatan Lowokwaru Kota Malang, acara ini bertujuan untuk membantu masyarakat, dalam memperoleh barang kebutuhan pokok dengan harga terjangkau menjelang perayaan Idul Fitri, Selasa (11/03/25).
Pasar murah ini diadakan oleh Pemerintah Kota Malang bekerja sama dengan berbagai pihak,, untuk memastikan ketersediaan barang kebutuhan pokok dengan harga yang wajar. Pasar murah menyediakan berbagai kebutuhan seperti beras, minyak goreng, gula, tepung, dan bahan pokok lainnya yang sangat dibutuhkan masyarakat jelang perayaan lebaran.
Dalam sambutannya, Walikota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM.,, mengungkapkan bahwa acara ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Pemerintah Kota Malang terhadap kesejahteraan warganya, khususnya yang terdampak oleh inflasi harga bahan pokok. Ia juga mengajak seluruh masyarakat untuk memanfaatkan kesempatan pasar murah ini sebagai upaya untuk meringankan beban ekonomi terutama kebutuhan pokok menjelang Idul Fitri 1446 H.
Dandim 0833 / Kota Malang, Letkol Arm Aris Gunawan, M,Han, turut memberikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini. Ia menegaskan bahwa Kodim 0833 selalu siap mendukung program pemerintah yang langsung bersentuhan dengan masyarakat, terutama dalam hal pengentasan kesulitan ekonomi untuk mendapat kebutuhan pokok jelang Hari Raya Idul Fitri.
“Sebagai bagian dari TNI, kami siap membantu pemerintah dalam segala aspek, termasuk kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat. Pasar murah ini adalah contoh nyata menjadi solusi bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau khususnya menjelang perayaan Idul Fitri 1446 H,” ungkap Letkol Arm Aris Gunawan.
Acara pembukaan pasar murah dihadiri oleh berbagai unsur, termasuk Forkopimda Kota Malang, perwakilan instansi terkait, serta warga yang antusias memanfaatkan kesempatan ini. Pasar murah di Lapangan Merjosari ini akan berlangsung selama beberapa hari menjelang Idul Fitri.(*)