
Malang Post – Untuk mendongkrak semangat juang atlet-atlet Kota Batu, yang akan bertarung di Poprov Vlll Jatim 2023. Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai akan memantau dan mendampingi langsung atlet-atlet Kota Batu.
Terutama atlet-atlet yang sudah bersaing di jalur perolehan medali. Yakni atlet yang sudah lolos pada babak semifinal hingga final. Selain itu, Pj Aries juga akan menerbitkan surat tugas kepada seluruh kepala SKPD Pemkot Batu. Untuk turut mendampingi dan memberikan suport penuh kepada para atlet. Sebab mereka telah berjuang membawa nama Kota Batu.
“Karena itu, kami berharap semuanya memberikan suport yang besar. Termasuk saya sebagai Pj Wali Kota Batu. Tentunya juga akan memberikan suport yang besar kepada atlet Kota Batu,” tuturnya.
Dia menambahkan, terkhusus untuk atlet-atlet yang sudah masik babak semi final hingga final. Dimana mereka sudah dekat untuk bisa mendapatkan medali. Aries memerintahkan, kepada seluruh Kepala SKPD untuk turut berpartisipasi melihat atlet-atlet Kota Batu saat bertanding.
“Dengan mendukung atlet-atlet Kota Batu secara langsung, kami yakin tidak akan menggangu kinerja mereka. Karena waktu pertandingan pasti ada di waktu-waktu tertentu. Seperti sore hari atau akhir pekan,” tutur Aries.
Terlebih menurut Aries, lokasi pertandingan Porprov Vlll Jatim 2023 lokasinya juga tidak jauh dari Kota Batu. Yakni di Sidoarjo, Mojokerto dan Jombang.
“Semua Kepala OPD untuk mendampingi cabor-cabor yang akan bertanding. Apalagi yang sudah memasuki final. Ini merupakan bentuk perhatian serius pemerintah kepada para atlit,” jelasnya.

Pada Porprov tahun ini, KONI Kota Batu menerjunkan 288 atlet dari 28 cabor. Aries berharap, pada event kali ini atlet-atlet Kota Batu dapat menunjukkan kualitasnya. Sehingga perolehan medali Kota Batu bisa meningkat dari Poprov sebelumnya.
Seperti diketahui pada Porprov Vll Jatim tahun 2022 lalu. Kontingen Kota Batu berhasil memperoleh 42 medali. Dengan rincian 11 medali emas, 20 medali perak dan 11 medali perunggu.
“Melalui pelatih dan pembinaan yang selama ini telah dilalui. Kami berharap prestasi Kota Batu bisa semakin meningkat,” harap Aries.
Selain hal-hal tersebut, untuk menambah semangat juang para atlet. Pihaknya bersama KONI Kota Batu telah menyiapkan berbagai fasilitas memadai. Juga bonus yang cukup besar untuk atlet-atlet berprestasi.
“Untuk masalah bonus tetap akan kami berikan setelah mereka bertanding. Bonus akan kami berikan bertepatan saat HUT Kota Batu,” katanya.
Sementara itu, Ketua KONI Kota Batu, Sentot Ari Wahyudi menyampaikan, Pemkot Batu telah memberikan suport luar biasa. Dengan adanya hal tersebut, akan menambah semangat atlet Kota Batu yang akan berlaga di Porprov Vlll Jatim.
“Untuk seluruh atlet yang akan berlaga, semoga mereka berangkat selamat dan pulang selamat. Juga bisa mendulang prestasi sebaik-baiknya,” kata Sentot.
Sebagai persiapan Porprov, sebelumnya pihaknya telah melaksanakan berbagai kegiatan persiapan untuk atlet. Mulai dari melaksanakan Puslatkot untuk atlet ring satu. Yakni atlet peraih medali dalam Porprov VII tahun 2022 pada bulan Februari 2023. Kemudian dilanjutkan dengan atlet ring dua dan ring tiga pada bulan Mei hingga Agustus 2023.
“Selain itu, kami juga melakukan serangkaian tes untuk mengukur kemampuan atlet. Mulai dari tes Vo2MAX hingga tes pengukuran fisik. Juga penguatan mental atlet, dengan melaksanakan character building dengan mendatangkan motivator nasional,” tandas Sentot. (Ananto Wibowo)