
Malang Post – Dalam rangka mewujudkan kemanunggalan TNI bersama rakyat, Babinsa Koramil 0833/03 Blimbing Kelurahan Blimbing Sertu Sudarman bersama warga binaannya melaksanakan gotong royong, Membantu Pemlesteran Diding Rumah warga milik Bpk Sudarmaji RT. 02 RW. 05 Jl.LA sucipto Kelurahan Blimbing Kecamatan Blimbing Kota Malang, Rabu (23/11/22).
Sertu Sudarman menyampaikan kegiatan tersebut merupakan wujud kinerja Babinsa, untuk terus menjalin kebersamaan dengan warga di wilayah binaan, serta sebagai ajang silahturahmi, untuk menciptakan keharmonisan dan keakraban.
’’Sebagai makhluk sosial, hendaknya kita bisa saling peduli antar sesama, serta membiasakan diri untuk saling tolong-menolong, bantu-membantu, sehingga pekerjaan seberat apapun akan menjadi lebih ringan,’’ ucapnya.
Sementara itu, Bpk Sudarmaji yang rumahnya diperbaiki secara bergotong royong itu sangat berterima kasih kepada
pak Babinsa dan warga sekitar yang telah hadir dan membantu memperbaiki rumah saya ucapkan banyak terima kasih,” pungkasnya.(*)