Malang Post – Vaksinasi di Kota Malang menyasar warga dari berbagai lapisan umur, mulai dari remaja sampai lansia.
Contohnya, vaksinasi di Kelurahan Tanjungrejo oleh Balai Kesehatan Lanal Malang, Senin (6/120.
Vaksinasi ini membidik sekitar 258 orang warga dari usia remaja sampai lansia.
Babinsa Tanjungrejo, Peltu Rudi Iswanto mengabarkan, ini merupakan vaksinasi dosis pertama dan lanjutan.
“Ini kegiatan vaksinasi dosis 1 dan 2, serta memakai vaksin jenis Sinovac. Pelaksana utama vaksinasi yaitu Balai Kesehatan Lanal Malang,” ujar Rudi.
Dia merinci, vaksinasi 1 untuk lansia berjumlah 26 orang. Kemudian, vaksinasi 1 untuk umum sejumlah 166 orang. Selanjutnya, vaksinasi 1 remaja berjumlah 24 orang.
Lalu, vaksinasi 2 lansia ada 8 orang, vaksinasi 2 untuk umum 33 orang dan vaksinasi 2 remaja berjumlah 3 orang.
Kepala Balai Kesehatan Lanal Malang Kapten Weko beserta 6 orang personel menjadi tim vaksinator bersama Kapuskesmas Janti beserta nakes 4 orang.
“Pukul 07.45 WIB peserta vaksin mulai berdatangan dan mendaftarkan diri,” katanya.
Kemudian, pukul 08.00 WIB, kegiatan vaksin berlangsung dengan skrining dan penyuntikan serta pendataan kartu vaksin.
“Pukul 12.00 WIB kegiatan vaksin selesai, selama kegiatan berjalan aman dan tertib,” tutupnya.(*)