Malang Post – Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, Babinsa Koramil 0833-04/Sukun Kelurahan Bandulan, Sertu Ludi Iswanto, melaksanakan pengamanan ibadah menjelang perayaan Natal di Gereja Pantekosta, Kelurahan Bandulan, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Sabtu malam, (20/12/25).
Pengamanan dilakukan sebagai bentuk komitmen TNI dalam menjaga toleransi antarumat beragama serta mendukung kelancaran pelaksanaan ibadah umat Kristiani. Kehadiran Babinsa di lokasi ibadah bertujuan memastikan situasi tetap aman, tertib, dan kondusif selama kegiatan berlangsung.
Sertu Ludi Iswanto menyampaikan bahwa pengamanan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa di wilayah binaan. “Kami hadir untuk memberikan rasa aman kepada jemaat yang sedang melaksanakan ibadah, sekaligus memastikan situasi lingkungan sekitar gereja tetap kondusif,” ujarnya.
Selama kegiatan pengamanan, Babinsa juga berkoordinasi dengan pihak gereja serta unsur keamanan lainnya untuk mengantisipasi potensi gangguan keamanan. Ibadah berlangsung dengan lancar dan penuh khidmat, tanpa adanya gangguan berarti.
Upaya pengamanan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga persatuan, toleransi, serta kerukunan antarumat beragama di wilayah Kecamatan Sukun, khususnya menjelang perayaan Natal.(*)




