
KESEHATAN: Peserta jalan sehat Harkopnas ke-78, diberangkatkan oleh Waka DPRD Kota Malang, Trio Agus P dari lapangan Lanal TNI AL Malang, Minggu (27/07/2025). (Foto: Iwan Irawan/Malang Post)
MALANG POST – Puncak acara peringatan Hari Koperasi Nasional Republik Indonesia (Harkopnas RI) ke-78, diakhiri dengan serangkaian acara. Diantaranya jalan sehat, bazar UMKM, pengobatan gratis, bakti sosial, donor darah dan pengundian doorprize.
Even jalan sehat, digelar di lapangan Lanal TNI AL, Minggu (27/7/2025). Diikuti ribuan peserta dari berbagai anggota koperasi dan keluarga koperasi, termasuk masyarakat umum. Memperebutkan satu unit sepeda motor listrik, sebagai hadiah utama. Ditambah belasan doorprize lainnya.
Ketua panitia Harkopnas RI ke-78, Suryadi menyampaikan, momentum Hari Koperasi yang diperingati setiap 12 Juli, merefleksikan koperasi lebih strategis guna menunjang ekonomi nasional, yang berangkat dari ekonomi kerakyatan.
“Kami merasakan dan melihat langsung, di tataran ekonomi bangsa, koperasi mampu berkontribusi signifikan. Serta mampu meningkatkan kesejahteraan anggota koperasi maupun masyarakat secara umum.”
“Event pagi ini, juga bagian dari menguatkan kembali hubungan antar anggota koperasi, sekaligus lintas koperasi,” terang politisi Partai Golkar ini.
Ditambahkan, jalan sehat pagi ini merupakan puncak acara dari serangkaian Harkopnas. Dengan salah satu acaranya adalah jambore koperasi siswa se-Kota Malang.
“Pada 30 Juli 2025 nanti, kita tutup dengan malam keakraban. Tak kalah pentingnya, serangkaian acara memperingati Harkopnas, diprakarsai Dewan Koperasi Indonesia Daerah (Dekopinda) Kota Malang.”
“Kami juga berkewajiban mengawal Koperasi Kelurahan Merah Putih (KMP), yang nantinya turut meningkatkan perekonomian Indonesia,” tambahnya.
Sementara Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskopindag) Kota Malang, Eko Sri Yuliadi menambahkan, Harkopnas RI ke-78 ini, memberikan motivasi dan dukungan kuat bagi anggota koperasi di Kota Malang.
“Harapan kami, keberadaan koperasi ini bisa meningkatkan perubahan ekonomi lebih maju dan berkembang.”
“Seiring pertumbuhan ekonomi lebih maju lagi, kami juga mendorong UMKM bisa terkatrol dan eksistensinya lebih bergeliat lagi. Kota Malang sudah bertekad, UMKM Mbois Berkelas,” jelas Eko Sya, panggilan akrabnya.

GENERASI MUDA: Ketua Panitia Harkopnas RI ke 78, Suryadi, bersama Ketua Dekopinda beserta pengurus dan Kepala Diskopindag setempat, foto bareng dengan peserta jambore koperasi siswa di Lanal TNI AL Malang, Minggu (27/7/2025). (Foto: Iwan Irawan/Malang Post)
Anggota Komisi D DPRD Kota Malang, Ginanjar Yoni Wardoyo mengatakan, pelaksanaan Harkopnas ini, Dekopinda Kota Malang memiliki peranan sebagai pengawas yang independen dan profesional.
Termasuk juga ikut mengawal program prioritas Presiden RI Prabowo Subianto, terkait koperasi desa atau kelurahan merah putih di tanah air.
“KMP diharapkan bisa sukses dan Dekopinda pun dituntut hadir di dalamnya.”
“Berbagai usaha perekonomian dalam perkembangan dan kemajuan KMP, bisa diimplementasikan.”
“Komisi D DPRD Kota Malang pun ikut mendorong akan hal itu,” kata Ginanjar.
Politisi Gerindra ini pun mendesak kepada Dindikbud dan Diskopindag, agar eksistensi koperasi siswa di sekolah kembali digalakkan. Mengingat koperasi adalah soko guru ekonomi. Perlu dipahamkan sejak dini kepada siswa sekolah, mulai sekolah dasar (SD) selain di lingkungan masyarakat umum.
“Tidak menutup kemungkinan, kalau memang ekonomi dijadikan hal yang mendasar, justru bisa menjadi muatan lokal materi pendidikan tentang koperasi.”
“Ke depannya, ekonomi koperasi bisa jalan sesuai mandatori Presiden RI.”
“Untuk menunjang koperasi lebih mudah maju berkembang, kemampuan SDM pengurus koperasi harus betul-betul dibekali berbagai ilmu pengetahuan dan wawasan tentang ekonomi maupun ilmu koperasi,” pungkasnya. (Iwan Irawan/Ra Indrata)