
MALANG POST — Menjadi hotel yang peduli tak hanya soal layanan dan kenyamanan, tetapi juga tentang tanggung jawab terhadap lingkungan.
Dengan semangat itu, Atria Hotel Malang memperkenalkan kampanye “Green Stay”—sebuah gerakan kolektif yang mengajak seluruh tim hotel untuk bertransformasi menuju operasional yang lebih berkelanjutan.
Dalam keseharian, langkah-langkah kecil mulai dijalankan oleh seluruh staf dari berbagai departemen.
Di divisi housekeeping, kebijakan penggunaan ulang handuk, diterapkan untuk mengurangi konsumsi air dan bahan kimia.
Tim Food & Beverage aktif mengurangi pemakaian plastik sekali pakai dan beralih ke kemasan ramah lingkungan.
Sementara itu, efisiensi energi terus dioptimalkan melalui pengaturan sistem pencahayaan dan pendingin ruangan secara cerdas oleh tim operasional.
“Program ini tidak hanya tentang penghematan energi, tapi juga soal membangun kesadaran kolektif bahwa perubahan besar bisa dimulai dari langkah kecil.”
“Kami ingin pengalaman menginap di Atria tak hanya nyaman, tapi juga bermakna,” ujar Ibnu Darmawan, General Manager Atria Hotel Malang.
Para tamu pun diajak untuk turut serta dalam gerakan ini. Informasi dan ajakan sederhana disampaikan seperti pilihan untuk reuse towel, mematikan lampu saat tidak digunakan, hingga memilah sampah sesuai jenisnya.
Sebagai bentuk apresiasi dan dorongan kepada para tamu untuk mendukung gerakan ini, Atria Hotel Malang menghadirkan Promo Smart Stay. Harga spesial Rp710 ribu nett/malam. Termasuk diskon 10 persen untuk Food & Beverage dan Laundry Service
Melalui promo ini, tamu tak hanya mendapatkan kenyamanan dan nilai lebih, tapi juga ikut menjadi bagian dari perubahan. Karena setiap pilihan menginap bisa membawa dampak baik bagi bumi.
Atria Hotel Malang – Stay green, stay meaningful.
Untuk pertanyaan lebih lanjut, silakan hubungi WhatsApp di +62 812-2016-0855, atau kunjungi Instagram @atriahotelmalang. (*/Sarah)