
Walikota Malang, Wahyu Hidayat, serahkan bonus mentas untuk tim takraw Kota Malang yang merah medali emas. (Foto: Istimewa)
MALANG POST – Kehadiran Walikota Malang, Wahyu Hidayat, memberi spirit bagi atlet kembali berbuah manis. Setelah tim Bola Voli, kini giliran Sepak Takraw Kota Malang yang meraih kemenangan, bahkan jadi juara dan meraih medali emas di ajang Porprov IX Jatim 2025.
Bermain di GOR Unisma, tim putri Sepak Takraw tiga pemain Kota Malang sukses membekuk tim Bangkalan dengan skor 2-0. Walikota Wahyu pun kagum dengan permainan Sepak Takraw. Terutama saat pemain melakukan smash dengan kaki.
“Alhamdulillah berhasil meraih emas. Potensi tambah emas masih ada dalam pertandingan di nomor dua pemain pada Selasa (1/7/2023,” ujar Rahman, Ketua PSTI Kota Malang.
Dari Cabor Catur, sepanjang Senin (30/6/2025), para peraturan Kota Malang mendulang 1 emas, 2 perak dan 3 perunggu. Menurut Tatit Budi Sucahyo, Ketua Percasi Kota Malang, medali emas Catur diraih dari nomor campuran catur kilat atas nama pasangan Devina dan Faza Choiri.
Dua perak masing-masing diraih Fernanda Putra dari catur kilat perorangan putra dan beregu putra. Sedang 3 perunggu dari beregu putri nomor kilat dan cepat serta Nisrina Almas dari kilat perorangan putri
“Kita masih berpotensi menambah medali karena besok (Selasa-red) masih ada 5 nomor catur classic,” ujar Tatit Budi Sucahyo didampingi Satgas KONI Kota Malang, Ahmad Subandi.

Ketua Percasi Kota Malang, Tatit Budi Sucahyo dan Satgas KONI, Ahmad Subandi, serahkan bonus mentas bagi peraturan peraih emas. (Foto: Istimewa)
Yang mengejutkan, justru dari Cabor Menembak. Menurut laporan Satgas KONI Kota Malang, Riono, sepanjang Senin (30/6/2025), cabor Menembak sukses sabet 4 emas. Yaitu dari Air Pistol Women Tim 10m atas nama Belva dan Via, Air Pistol Men 10m atas nama M.Dzaky, dan Benchrest 25m Women atas nama Ufaira,Air Pistol Women 10m.
Kota Malang juga mendulang medali emas dari nomer freestyle slalom classic putri dan putranya raih perak.
Prof Winarno Mashuri mengungkapkan rasa syukur karena Criket T20 Putra Kota Malang menambah 1 medali perak. “Total medali Criket Kota Malang 4 emas 1 perak,” katanya.
Sedang dari Cabor Berkuda nomor Equestrian hari pertama tanggal 30 Juni 2025, Kota Malang menyabet 2 medali perunggu, masing-masing dari kelas WT 2 Beregu dan Kelas Intro Beregu. Arung Jeram juga sabet 1 perunggu kategori down river race (DRR) R4 putra.
Dari Tenis Lapangan, Tim Beregu Putri Kota Malang menang 3-0 atas Kabupaten Pasuruan. Kota Malang juara grup dan masuk semifinal melawan Kota Kediri pada Selasa (1/7/2025) di lapangan UM.
Sedang Tim Beregu Putra Kota Malang menang 3-0 atas Kabupaten Malang. Tim beregu putra juara grup dan masuk perempat final melawan Banyuwangi pada Selasa (1/7/2025) di lapangan Gajayana. (Eka Nurcahyo)