
MALANG POST – Popularitas brand saat ini sangat ditentukan oleh seberapa efektif mereka memanfaatkan berbagai platform digital, untuk berinteraksi dengan audiens dan membangun citra positif, guna berkomunikasi dengan konsumennya di ruang digital.
Oleh karena itu, atas keberhasilan brand-brand di Indonesia dalam meraih kesuksesan ketika membangun brand di dunia digital, INFOBRAND.ID bekerja sama dengan TRAS N CO Indonesia dan IMFocus Digimarketing Consultant, kembali menggelar kegiatan awarding ceremony Indonesia Digital Popular Brand Award 2025.
Susilowati Ningsih, CEO INFOBRAND.ID mengungkapkan, selama lebih dari satu dekade, penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award telah menjadi ajang apresiasi yang sangat dinantikan oleh brand-brand di Indonesia.
“Sepanjang 34 kali penyelenggaraan, penghargaan Indonesia Digital Popular Brand ini telah menjadi tolak ukur bagi brand-brand di Indonesia, dalam membangun dan mempertahankan eksistensi mereka di ranah digital,” kata dia.
Selain itu, menurut dia lagi, penghargaan ini juga memotivasi brand-brand lain, untuk lebih aktif membangun citra dan engagement mereka di platform digital.
Pasalnya, saat ini konsumen tidak hanya mempertimbangkan kualitas produk atau layanan, tetapi juga bagaimana brand berinteraksi dan berkomunikasi di dunia digital.
Sementara itu, Tri Raharjo, CEO TRAS N CO Indonesia & Chairman Indonesia Brand Community (IBC), mengungkapkan, perkembangan dunia digital yang terjadi saat ini telah mengubah strategi brand dalam persaingan.
Untuk itu, kata Tri Raharjo, TRAS N CO Indonesia kembali melaksanakan riset Indonesia Digital Popular Brand Index bersama IMFocus Digimarketing Consultant, dengan menggunakan tiga parameter utama: Search Engine Based, Social Media Based, dan Website Based untuk menilai kekuatan brand dalam membangun popularitas di dunia digital.
“Selama 34 kali riset ini dilakukan, kami menemukan banyak brand yang berhasil meningkatkan performa digitalnya. Namun, ada juga brand yang mengalami penurunan dari posisi tiga besar,” ujarnya.
Hal ini menunjukkan bahwa persaingan di dunia digital sangat dinamis, dan hanya brand-brand yang memiliki strategi tepat dalam membangun kepopularan, serta respons cepat terhadap segala perubahan yang ada.
Selain itu, dalam acara ini INFOBRAND.ID juga turut menggelar the 26th INFOBRAND FORUM yang menghadirkan Prof. Amalia E Maulana, Ph.D., Professor of Marketing Binus University, dengan tema: “Thought Leader Co-Branding: A Roadmap to Impactful Co-Branding”.
Forum ini memberikan insight bagaimana strategi membangun brand yang strategis antara leader di perusahaandan corporate brand untuk meningkatkan kredibilitas, membangun hubungan yang lebih kuat dengan audiens, serta memperluas pengaruh secara efektif kepada para peserta forum.
Adapun brand-brand yang berhasil meraih penghargaanIndonesia Digital Popular Brand 2025 diantaranya adalah: PANADOL (Obat Flu, Obat Sakit Kepala), MPM RENT(Rental Mobil), HANSAPLAST (Plester Luka), DECOLGEN (Obat Flu), ENERVON C (Multivitamin), MOTUL (Oli Mobil), ACCELERA (Ban Mobil),NAPOLLY (Kursi Plastik), ZALORA (Marketplace Fashion), INTEX (Baby Pool), MORINAGA (Susu Formula), COMFORTA (Spring Bed), MCDonald’s(Resto Fried Chicken), ETERNA (Kabel Listrik), dan brand-brand lainnya. (*/Ra Indrata)