
Malang Post – Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1445 H, Persit KCK Cab XL Kodim 0833/Kota Malang menggelar kegiatan berbagi takjil gratis kepada masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan di depan Makodim 0833/Kota Malang Jalan Kahuripan No. 06 Kelurahan Kauman Kecamatan Klojen Kota Malang, Rabu (5/3/2025).
Pembagian takjil gratis ini berisi makanan dan minuman ringan, dibagikan kepada para pengguna jalan, pengendara ojek online, dan masyarakat sekitar.
Ketua Persit KCK Kodim 0833, Ny. Fines Fatimah, S.H., M.H, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program Ramadhan Berkah yang digagas oleh Persit KCK Kodim 0833. “Kami ingin berbagi kebahagiaan dan keberkahan di bulan suci ini. Semoga takjil yang kami berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa,” ujarnya.
Komandan Kodim 0833/Kota Malang, Letkol Arm Aris Gunawan, M. Han, mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Persit KCK Kodim 0833 ini. Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi organisasi lainnya untuk turut berkontribusi dalam membantu masyarakat.
“Kami sangat mendukung kegiatan positif seperti ini. Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan mempererat hubungan antara TNI dengan rakyat,” tutur Dandim.
Selain membagikan takjil, Persit KCK Kodim 0833 juga mengadakan kegiatan lain selama bulan Ramadhan, seperti santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa.(*)