
Malang Post – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Pandanwangi, Serma Suyitno secara aktif terjun langsung ke sawah untuk mendampingi para petani. Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI AD terhadap sektor pertanian dan upaya menjaga ketersediaan pangan di wilayah Pandanwangi.
Betempat di Jln. Simpang La Sucipto Rt. 10 Rw. 04 Kelurahan Pandanwangi Kecamatan Blimbing Kota Malang, Kamis (6/2/2025).
Serma Suyitno menjelaskan bahwa pendampingan yang dilakukan meliputi berbagai aspek, mulai dari persiapan lahan, pemilihan bibit unggul, teknik penanaman yang baik, hingga perawatan tanaman. “Kami ingin memastikan para petani di Pandanwangi mendapatkan pengetahuan dan keterampilan yang cukup untuk meningkatkan hasil panen mereka,” ujarnya.
Ketua Kelompok Tani Pandanwangi, Handoko mengungkapkan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan oleh Babinsa. “Kami sangat terbantu dengan adanya pendampingan ini. Kami jadi lebih tahu cara menanam yang baik dan cara mengatasi masalah yang ada,” katanya.
Diharapkan, kegiatan pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa Pandanwangi dapat terus berlanjut dan memberikan kontribusi positif bagi peningkatan produksi pertanian di wilayah Pandanwangi, serta mendukung terwujudnya ketahanan pangan nasional.(*)