MALANG POST – Malang Kota-Meningkatkan partisipasi pemilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Malang menggelar event sosialisasi bertajuk ‘Sosialisasai Pilkada Damai, Malang Fest 2024’, di Malang Creatif Center (MCC) Kota Malang, Selasa 25 November 2024 malam.
Event dengan kemasan menarik ini dipenuhi penonton warga Kota Malang, yang sebagian besar dari kalangan anak muda. Yaitu, pemilih milenial yang baru mengikuti pemungutan suara pada Pilkada Kota Malang tanggal 27 November 2024.
Komisioner KPU Kota Malang Divisi Sosdiklih, Parmas dan SDM, Fitria Yuliani, menyampaikan sosialisasi pada pemilih dari kalangan anak muda ini sangat penting agar mereka memiliki semangat untuk mendatangi tempat pemungutan suara (TPS) dan menggunakan hak pilihnya pada tanggal 27 November 2024.
Komisioner KPU Kota Malang saat memberikan apresiasi bagi penjawab kuis yang benar. (Foto: Istimewa)
“Sosialisasi ini rangkaian dari sosialisasi yang sudah dilaksanakan oleh KPU. Ada goes to school, goes to campus, disabilitas dan lainnya, Di MCC, karena di MCC banyak anak muda yang tahu tempatnya, areanya dapat banyak mendatangkan massa, harapannya animo masyarakat besar dan partisiapsi Pilkada meningkat,” kata Fitria Yuliani.
Menurutnya, partisipasi kalangan anak muda dalam Pilkada ini sangat diharapkan untuk memebrikan kontribusi aktif dan positif dalam momentum politik lima tahunan ini.
“Pemilih pemula ini cukup penting,” ujarnya seraya perlunya sosialisasi dengan menyasar pada pemilih kalangan milenial.
Unutk itu, konsep event ini pun disesuaikan dengan yang diminati kebanyakan anak muda. Yaitu konser musik menampilkan grup band yang sudah tidak asing bagi kalangan muda dan warga Kota Malang.
Sebelum gelaran musik, event diawali dengan doa bersama, salawatan diiringi grup musik yang memainkan perangkat gamelan dan berlangsung dengan khidmat. Bersamaan, dilakukan santunan anak yatim piatu.
Menguatkan sosialisasi, di sela penampilan pengisi acara dengan dipandu MC melakukan kuis dengan pertanyaan seputar Pilkada. Semisal, pertanyaan tentang waktu dan tempat pelaksanaan pemungutan suara. Ratusan peserta yang hadir berebut menjawab pertanyaan kuis dan KPU Kota Malang memberikan apresiasi untuk jawaban yang benar.
Komisiner KPU Kota Malang, Fitria Yuliani, yang hadir membuka event ini selain memberikan kuis juga mengharapkan semua warga Kota Malang, diantaranya para kawula muda untuk memanfaatkan dengan baik Pilkada Kota Malang 2024 ini. “Ayo datangi TPS pada tanggal 27 November,” katanya disambut meriah penonton. (Eka Nurcahyo)