MALANG POST – Calon Wali Kota Batu Nurochman dan wakilnya Heli Suyanto akan menaikkan insentif guru ngaji dalam pemerintahannya 5 tahun ke depan.
Menaikkan gaji guru ngaji, sesuai visi misi pasangan Wong Batu Nyell sembilan program Nawa Bhakti utama.
Maka jika pasangan ini mendapat amanah memimpin Kota Batu, perbaikan insentif petugas pelayanan masyarakat dan pekerja lapangan menjadi prioritas utamanya.
BERBINCANG; Calon Wakil Wali Kota Batu, Heli Suyanto saat berbincang dengan beberapa guru ngaji di Kota Batu. (Foto: Istimewa)
Karena itu, baik Nurochman dan Heli berencana nsentif guru ngaji akan dinaikkan hingga Rp1 juta/bulan dari Rp250 ribu yang diterima saat ini.
Insentif ini diberikan sebagai apresiasi dan penghargaan kepada guru ngaji, yang telah membantu mencerdaskan anak-anak bangsa.
Nurochman yang asli Sumber Brantas ini yakin, dengan dinaikkannya insentif guru ngaji akan memotivasi dan memupuk semangat guru ngaji dalam melaksanakan tugas mereka sebagai pendidik agama.
“Peningkatan insentif guru ngaji sangat perlu. Supaya guru ngaji tetap berkontribusi, semangat dan menciptakan lingkungan pendidikan agama yang lebih baik di Kota Batu,” tutupnya. (Ananto Wibowo)