MALANG POST – Sukses Arema FC meraih tropi Piala Presiden edisi 2024. Tak lepas dari peranan tujuh pemain asing yang dimiliki. Lima adalah pemain yang baru didatangkan. Dua pemain dari dalam skuad 2023/2024, yang diperpanjang kontraknya.
Mereka adalah Charles Lokoli Ngoy (Kongo/Australia) dan Sneyder Julian Guevara Munoz (Kolombia). Ditambah Lucas Henrique Frigeri, Tahels Natanael Lira de Matoss, Wiliam Moreira da Silva Marcilio dan Dalberto Luan Belo dari Brasil. Serta Choi Bo-kyung asal Korea Selatan.
Ternyata, keberadaan tujuh pemain tersebut, masih dirasakan kurang. Arema FC tampaknya bakal menambah satu pemain asing baru. Untuk memenuhi regulasi, maksimal delapan pemain yang boleh dimiliki kontestan Liga 1 musim 2024/2025.
Bahkan rencana kedatangan pemain baru itu, disampaikan langsung CEO Arema FC, Iwan Budianto. Saat wawancara di kanal Youtube milik Tommy Desky, beberapa waktu lalu.
“Ya, ada. Kita datangkan seorang pemain yang belum pernah main di Indonesia. Asing.”
“Ia punya posisi di belakang striker dan sedikit di belakangnya lah. Nomor delapan atau nomor sepuluh lah,” kata Sang CEO.
Sikap Iwan Budianto, yang tetap ingin menambah pemain asing, tampaknya diamini oleh pelatih Arema FC, Joel Cornelli.
Pelatih asal Brasil itu juga membuka diri, untuk segera menambah satu lagi pemain asing.
“Tapi kami, tim pelatih, harus benar-benar cermat soal sosok pemain anyar tersebut. Kami masih akan mengevaluasi posisi mana yang masih perlu tambahan amunisi.”
“Jika nantinya ada posisi yang membutuhkan pemain baru, kami akan mendiskusikannya dengan manajemen,” terang pelatih 57 tahun ini.
Merujuk pada komposisi line up pemain yang menjadi kunci sukses Arema FC mempertahankan tropi Piala Presiden, Joel Cornelli sepertinya suka menerapkan pola 3-3-4.
Seperti saat turun di tiga pertandingan terakhir di Piala Presiden, Joel Cornelli selalu menurunkan Dalberto – Wiliam Moreira – Lokoli Ngoy di barisan depan.
Di tengah ada Arkan Fikri – Julian Guevara – Salim Akbar Tuharea. Sedang di belakang, duet center bek diisi Thales Lira dan Choi Bo-kyung. Ditunjang Johan Ahmat Farizi dan Achmad Maulana Syarif di sektor bek sayap kanan dan kiri.
Dengan komposisi tersebut, Arema dinilai sukses menunjukkan permainan ciamik, jelang Liga 1 musim 2024/2025 digulirkan.
Terbukti, pada ajang Piala Presiden 2024, tim besutan Joel Cornelli ini sukses meraih gelar juara. Ini merupakan gelar juara keempat kali bagi mereka di turnamen tersebut.
Hanya saja, komposisi itu tampaknya bakal berubah saat turun di Liga 1. Karena hanya enam pemain yang boleh diturunkan dalam waktu bersamaan. Sedangkan dua pemain asing sisanya, harus duduk di bangku cadangan.
Dua pemain itu, baru bisa masuk ke lapangan, untuk menggantikan pemain asing lainnya.
Kondisi tersebut diyakini bakal menjadikan Joel Cornelli, harus berpikir keras untuk meramu formasi. Meski pelatih berlisensi Pro Kontinental ini, sekaligus memiliki banyak skema permainan.
Karena dengan memiliki delapan pemain asing. Ditambah pemain-pemain lokal yang mayoritas diisi oleh pemain-pemain muda, menjadikan kedalaman skuad terjaga. Untuk mengarungi kompetisi yang ketat dan panjang ini. (*/ Ra Indrata)