MALANG POST – Duel tim ‘bersaudara’ Persija Jakarta menjamu Arema FC, bakal tersaji di matchday kedua Grup B Piala Presiden 2024.
Laga akan berlangsung Rabu (23/7/2024), kick off dijadwalkan 19.30 WIB di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Di matchday pertama turnamen pramusim ini, kedua tim sama-sama meraih poin maksimal. Persija Jakarta berhasil menang, 2-1, atas Madura United. Di laga perdananya, Arema FC juga menang, 1-0, lawan tuan rumah Bali United.
Persija meraih hasil positif, meski sempat tertinggal dari gol Haudi Abdillah. Namun pada akhirnya sukses comeback, lewat gol-gol Riko Simanjuntak dan Gustavo Almeida.
Sedangkan Arema FC meraih hasil positif, berkat gol semata wayang yang diciptakan pemain baru, Salim Akbar Tuharea.
Dalam lima pertemuan terakhirnya di Liga 1, kedua tim nyaris sama kuat. Persija lebih unggul sedikit, dengan dua kali menang, dua kali seri dan sekali kalah.
Tetapi dalam Liga 1 musim 2023/2024 kemarin, Persija belum pernah bisa mengalahkan Arema FC. Justru saat dijamu Arema FC di putaran kedua, Persija kalah 2-3 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali.
Sedang di Piala Presiden edisi 2024 ini, kemenangan di laga kedua ini, otomatis akan mengamankan tempat di semifinal bagi kedua tim. Tentunya ini jadi target Persija maupun Arema FC, agar bisa meneruskan langkah di kejuaraan pramusim.
Macan Kemayoran yang baru sekali menjuarai Piala Presiden, jelas ingin menambah gelarnya. Di bawah asuhan pelatih baru, Carlos Pena, dengan mengamankan status sebagai juara pramusim, diyakini bisa mendongkrak kepercayaan diri Rizky Ridho dan kawan-kawan, di kompetisi reguler.
Di sisi lain, sebagai juara bertahan, Arema FC jelas juga ingin mempertahankan tropi Piala Presiden, untuk tetap berada di Malang.
Apalagi sepanjang perhelatan turnamen pramusim ini, Singo Edan bisa disebut sebagai tim tersukses di Piala Presiden, karena sudah mengumpulkan tiga trofi. Sedangkan Persija dan Persib masing-masing baru mengumpulkan satu gelar.
Meski di Liga 1 musim 2023/2024 kemarin, menjadi tahun yang kurang menjanjikan bagi kedua tim. Persija di bawah asuhan Thomas Doll, hanya mampu finish di peringkat delapan dan tak mampu memperjuangkan tiket ke Championship Series.
Sementara itu, Arema FC justru bergelut di zona merah dan berhasil menghindari degradasi berkat performa apik di akhir musim.
Jelas kedua tim ingin membuka lembaran baru pada kompetisi musim 2024/2025 dan berharap bisa mengawalinya dengan baik melalui Piala Presiden 2024.
Karenanya saat bertemu Persija, pelatih Arema FC, Joel Cornelli, sepertinya ingin mempertahankan komposisi terbaiknya.
Pelatih asal Brasil ini, masih percaya dengan kemampuan perpaduan antara pemain lama dan pemain baru. Terutama di lini belakang, yang diyakini mulai menemukan komposisi terkuat.
Sedangkan Persija, justru Carlos Pena, sang pelatih, terlihat ingin merotasi pemain-pemainnya. Apalagi dia melihat perlunya meracik komposisi pemain, untuk benar-benar bisa menemukan formasi terbaik. Yang dipersiapkan untuk turun di Liga 1 musim 2024/2025, Agustus mendatang. (*/Ra Indrata)
Perkiraan Susunan Pemain:
Persija Jakarta (4-2-3-1): Andritany; Firza Andika, Ondrej Kudela, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri; Rezky Fandi, Hanif Sjahbandi; Ryo Matsumura, Rayhan Hannan, Riko Simanjuntak; Gustavo Almeida.
Pelatih: Carlos Pena.
Arema FC (4-2-3-1): Lucas Frigeri; Johan Alfarizi, Coi Bo-kyeong, Thales Lira, Achmad Syarif; Jayus Hariono, Julian Guevara; Dedik Setiawan, Arkhan Fikri, Salim Tuharea; Carles Lokolingoy.
Pelatih: Joel Cornelli.
Lima Pertemuan terakhir
26/02/24 Arema vs Persija 3 – 2
20/08/23 Persija vs Arema 2 – 2
12/02/23 Persija vs Arema 2 – 0
28/08/22 Arema vs Persija 0 – 1
05/02/22 Arema vs Persija 1 – 1
Lima Laga Terakhir Persija
17/04/24 Persija vs Persis Solo 1 – 0
21/04/24 Barito vs Putera Persija 2 – 2
26/04/24 RANS Nusantara vs Persija 0 – 1
30/04/24 Persija vs PSIS Semarang 2 – 1
21/07/24 Madura United vs Persija 1 – 2
Lima Laga Terakhir Arema FC
15/04/24 PSS Sleman vs Arema 4 – 1
21/04/24 Borneo vs Arema 1 – 2
25/04/24 Arema vs PSM Makassar 3 – 2
30/04/24 Madura United vs Arema 0 – 0
21/07/24 Bali United vs Arema 0 – 1