MALANG POST – Tergeletak tidak bernyawa di bawah curah kedalaman dua meteran, seorang gadis pengendara sepeda motor, Kamis (13/6/2024) siang di Jalan Raya Randu Alas Pakiskembar, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.
Adanya musibah kecelakaan ini, sempat tersebar informasinya di grup whatsapp relawan Malang Raya, sekitar pukul 11.00 WIB. Namun, musibah menimpa gadis ini, terjadi pada sekitar pukul 09.00 WIB.
“Anggota sudah ke lokasi kejadian, ” sebut Kapolsek Pakis, AKP Sunarko saat dikonfirmasi melalui ponsel. Malang Post sempat pula mengkonfirmasi kejadian ini ke Unit Laka Lantas Polres Malang.
“Kami periksa keterangan saksi-saksi dan olah TKP di lokasi kejadian. Cuaca tidak menentu, kami imbau masyarakat agar utamakan keselamatan saat berkendara, ” sebut Kanit Gakkum Polres Malang, Ipda Joko Taruno dalam konfirmasi ponsel, Kamis sore.
Sementara itu, di lokasi kejadian, warga sekitar dan pemakai jalan meyakini jika korban mengalami kecelakaan tunggal. Warga juga meyakini bila korban bermain ponsel saat menaiki sepeda motor Honda Beat N 2894 EDA.
Siang kejadian, korban tergeletak di samping tembok sebuah bangunan yang belum jadi. Ada sebuah tangga turun di lokasi. Sepeda motornya berada di dekat korban. Korban mengalami luka bagian kepala dan dipastikan meninggal dunia.
Sementara itu, hasil olah TKP anggota Unit Laka Lantas Polres Malang didapat, korban bernama Fitri Choirun Nisa (15) warga Dusun Krajan Timur, Desa Pakiskembar, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.
Pada pukul 09.00 WIB, korban naik Honda Beat dari arah Timur ke Barat. Saat melaju, entah apa sebab, korban berhaluan terlalu ke kiri hingga lepas kendali dan menabrak tembok bangunan pinggir jalan. (Santoso FN)