![](https://malang-post.com/wp-content/uploads/2024/02/IMG-20240228-WA0012-1024x576.jpg)
Malang Post – Babinsa Koramil 0833/01 Klojen Kelurahan Kauman Sertu Dayu Bersama Bhabinkamtibmas menghadiri kegiatan Rapat Lokakarya Lintas sektor yang di selenggarakan oleh Kapukesmas Arjuno Kelurahan Kauman.
Bertempat di Aula Pukesmas Arjuno Jl. Simpang Arjuno No. 17 Kelurahan Kauman Kecamatann Klojen Kota Malang-Rabu(28/2/2024).
Babinsa Koramil 0833/Kelurahan Kauman Sertu Dayu, menyampaikan kegiatan rapat Lokakarya Lintas sektor meliputi 4 wilayah yaitu, kelurahan Kauman Kelurahan, Oro oro Dowo Kelurahan Penanggungan dan Kelurahan Kidul Dalem. Guna untuk Koordinasi Program Pemerintah tentang bantuan serta Anggaran Kesehatan Tahun 2024.
Kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan kerjasama antar sektor dalam menangani berbagai yang ada di masyarakat, dengan mengundang peserta dari berbagai elemen yang di hadiri 25 Orang peserta.
Sertu Dayu menambahkan, pentingnya sinergi dan kolaborasi lintas sektor agar dapat membangun komunitas yang kuat dan berkelanjutan, sebagai Babinsa di wilayah Kelurahan Kauman selalu mendukung kegiatan tersebut.
Dengan harapan dapat meningkatkan kesejahteraan warga dan memperkuat ketahanan wilayah, berbagai topik membahas tentang bantuan serta anggaran kesehatan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Para peserta aktif bertukar pikiran dan pengalaman serta merumuskan langkah-langkah konkrit untuk mengatasi persoalan yang dihadapi warga di keempat kelurahan tersebut, ucapnya.
Sementra itu Kepala Puskesmas Arjuno Dr. Edi Dwitanto dalam sambutanya mengatakan, serta memberikan apresiasinya kepada Babinsa yang ada di wilayah Kauman
atas kehadiranya dan dukunganya.
Pentingnya keterlibatan semua pihak dalam menjaga dan meningkatkan kualitas hidup di masyarakat. Kami berharap lokakarya lintas sektoral ini dapat menghasilkan solusi praktis yang bisa segera diimplementasikan demi kemaslahatan bersama,” ujarnya.(*)