
Malang Post – Dalam rangka peringatan HUT Kemerdekaan RI tahun 2023, Babinsa Koramil 0833/04 Sukun Kelurahan Bandungrejosari, Serka Alfred dan Serda Widodo bersama Bhabinkamtibmas dan anggota Linmas Kelurahan Bandungrejosari, melaksanakan pengamanan kegiatan seni tradisional, Kuda Lumping.
Bertempat di Jl. Janti Barat RW. 08 Kelurahan Bandungrejosari Kecamatan Sukun Kota Malang tampak ramai dengan kegiatan penuh warna dan nuansa kebangsaan tersebut, Rabu (9/8/2023).
Serka Alfred mengatakan bahwa kegiatan pagelaran seni Kuda Lumping ini tidak hanya dijadikan sebagai hiburan saja, tetapi juga untuk upaya melestarikan uri-uri budaya lokal. “Ini adalah bentuk apresiasi kita terhadap budaya lokal yang harus terus dilestarikan demi keberagaman budaya bangsa,” ujarnya.
Kegiatan yang dihadiri oleh berbagai kalangan ini juga sejalan dengan upaya TNI dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah. Menurut Serka Alfred, kegiatan pengamanan ini menjadi bukti nyata sinergitas dan kebersamaan antara TNI, Polri, dan masyarakat, serta menjadi bentuk kepedulian TNI terhadap keamanan dan kenyamanan masyarakat.
Kami berharap dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat tali silaturahmi antar elemen masyarakat dan menjaga nilai-nilai luhur budaya lokal, sekaligus wujud kontribusi dalam memelihara keamanan dan ketertiban di wilayah, tegas Serka Alfred.(*)