
Malang Post – Turnamen bola voli plastik Sengguruh Cup 2, digelar di Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Topeng Sengguruh, Kepanjen, mulai Sabtu (1/7/2023) malam.
Turnamen yang digeber selama 40 hari ini, hingga 10 Agustus 2023 mendatang, menjadi daya tarik pengunjung RTH Taman Topeng, yang mendapatkan tontonan menarik.
“Turnamen Sengguruh Cup 2 ini, memang ditujukan pula untuk mempromosikan Taman Topeng. Yang menjadi jantung wisata desa Sengguruh. Warga masyarakat sangat antusias,” terang Sekretaris Desa Sengguruh, Waluyo Achadi, Ahad (2/7/2023).
Menurutnya, turnamen ini diikuti tim peserta dengan kuota sejumlah 64 tim, yang memperebutkan total hadiah Rp15 juta.
Pertandingan digelar tiap malam, sehingga bisa menyedot pengunjung RTH Sengguruh.
Saat laga pembukaan, panitia penyelenggara meramaikan dengan menghadirkan pertunjukan kesenian Jaranan Turonggo Putro Gondoreno.
Menurut Achadi, selama ini keberadaan RTH Taman Topeng, juga dipenuhi pelaku usaha pedagang kaki lima. Dan, pengelolaannya sendiri melibatkan anggota Pokdarwis desa setempat.
“Kami adakan beberapa kali even, agar masyarakat dan pengunjung dari luar desa juga ramai. Apalagi, banyak aktivitas ekonomi yang juga diuntungkan dari keberadaan even di RTH ini,” demikian Adit, panggilan akrabnya. (Choirul Amin)