Malang Post – Pj Walikota Batu, Aries Agung Paewai menginstruksikan jajarannya segera melakukan penanganan secara teknis perbaikan Jembatan Sukorame, Desa Sidomulyo. Plengsengan teknis di jembatan itu ambrol akibat diterjang derasnya air.
Dengan adanya peristiwa itu, Aries turun ke lapangan. Dia melihat kondisinya secara langsung. Sebab ambrolnya plengsengan itu turut menyebabkan pecahnya pipa milik Perumdam Among Tirto. Dampak ikutannya distribusi air bersih di sejumlah wilayah Kota Batu terganggu.
“Saya sudah instruksikan dinas terkait untuk segera melakukan penanganan teknis. Kemudian juga melakukan pendistribusian air bersih. Agar masyarakat yang terdampak tetap terlayani air minum,” ujar Aries, Rabu, (8/1).
Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Batu, Alfi Nurhidayat mengatakan, berdasarkan kajian teknis yang telah dilakukannya, diketahui secara konstruksi, pondasi Jembatan Sukorame masih aman. “Hal itu dibuktikan dengan tidak adanya penurunan (settlement) di struktur lantai maupun perkerasan jembatan,” ujar Alfi.
Walaupun tidak ada masalah dalam struktur, dia menyebutkan jika pada bagian sayap jembatan mengalami keruntuhan. Penyebabnya, pondasi jembatan pipa Perumda Tugu Tirta Kota Malang dan Perumdam Among Tirto Kota Batu ambrol akibat tergerus air sungai itu.
“Jika sayap jembatan ini tidak segera ditangani, dikhawatirkan arus sungai akan menggerus abutmen dan pondasi jembatan. Untuk penanganannya akan kami kembalikan seperti kondisi semula,” jelas Alfi.(Ananto W – Eka Nurcahyo)