Malang Post – Sistem atau software Enterprise Resource Planning (ERP) belakangan banyak diminati berbagai perusahaan guna mendukung operasional bisnis semakin praktis. Menariknya, software ERP ini bisa digunakan untuk berbagai lini perusahaan sekaligus berbagai divisi di dalamnya.
Jenis perusahaan penyedia software atau aplikasi ERP pun juga sangat beragam. Meski begitu jangan asal pilih hanya beralasan paketnya murah. Setiap vendor ERP ini menawarkan berbagai keunggulan masing-masing. Supaya memudahkan pemilihannya, berikut direkomendasikan 5 software ERP terbaik di Indonesia.
Rekomendasi Software ERP di Indonesia
1. HashMicro ERP Software
Rekomendasi pertama adalah HashMicro ERP Software yang bisa menjadi solusi mendukung berbagai operasional perusahaan. Bahkan bagi yang sekarang sedang bersaing di pasar global, aplikasi ERP HashMicro sangat membantu. Bukan tanpa alasan tentunya, sebuah ERP system bisa memberikan segudang kelebihan.
Beberapa kelebihannya antara lain, efisiensi perusahaan yang meningkat drastis, dapatkan unlimited users untuk setiap perusahaan, tidak ada hidden cost, bisa dikostumisasi dengan mudah, fitur-fitur yang ditawarkan telah terlokalisasi atau disesuaikan dengan regulasi pemerintah Indonesia, dan masih banyak lagi lainnya.
Dalam hal biaya, software dari HashMicro ini bisa memangkas biaya IT dari yang sebelumnya 3-5% menjadi 0,1% saja. Dengan begitu, biaya untuk operasional bisa dipotong dan dialihkan untuk kegiatan penting lainnya. Selain itu, untuk meyakinkan calon pengguna, HashMicro juga tidak segan memberikan demo gratis.
Tenang saja, sudah lebih dari 1750 bisnis yang mempercayakan operasional perusahaannya ke HashMicro. Dan levelnya tentu saja sudah berbagai perusahaan besar tingkat dunia. Beberapa contohnya adalah Yokohama, Astra Infra, Matahari, Tata, Bank Mega, Pertamina, dan masih banyak lagi yang lainnya.
2. Software ERP Mekari
Selanjutnya adalah software ERP Mekari yang juga memiliki nama besar di Tanah Air. Solusi otomatisasi berbasis digital yang mencakup berbagai lini bisnis, seperti halnya keuangan, pengelolaan HR, dan lain sebagainya. Sejak berdirinya di tahun 2015, lebih dari 35.000 perusahaan kondang yang mempercayakan peningkatan efisiensinya ke Mekari.
Beberapa produk ERP dari Mekari antara lain, Mekari Talenta, Mekari Jurnal, Mekari Klikpajak, Mekari Qontak, Mekari Flex dan juga Mekari Sign. Dengan menggunakan ERP di Mekari, keamanan data bisa terjamin karena sudah mendapatkan sertifikasi ISO 27001 setara dengan bank. Selain itu, fleksibiltas tinggi dan bisa disesuaikan kebutuhan bisnis.
3. MASERP by MAS Software
Vendor ERP lainnya dengan kualitas baik dan telah memiliki banyak pengalaman adalah MAS Software. Ini merupakan sebuah perusahaan yang telah ada sejak 1984 dan masih membuktikan eksistensinya dengan terus melakukan inovasi. Termasuk juga terus mengembangkan software ERP yang telah dipercaya lebih dari 1000 perusahaan.
Perusahan yang menyewa ERP system dari Mas Software ini skalanya juga bervariasi, mulai dari dalam sampai dengan luar negeri. Beberapa contoh perusahaannya antara lain Sucofindo, Rosalia Indah, Yumeida, dan masih banyak lagi lainnya.
Kelebihan aplikasi ERP dari vendor satu ini juga banyak. Misalnya saja bisa dikostumisasi dan diintegrasi dengan sistem lainnya seperti MAS Warehouse, MASPOINT, sampai dengan aplikasi third party. Software ini juga menggunakan web-based sehingga bisa diakses di berbagai perangkat, selain itu sistemnya juga sangat user friendly.
4. MASERP by MAS Software
List selanjutnya adalah Ecount ERP yang sudah berdiri sejak tahun 1999. Awalnya, target pasarnya adalah berbagai bisnis tingkat Usaha Kecil Menengah (UKM), namun seiring berjalannya waktu dan berbagai inovasi yang dilakukan, vendor asal Korea Selatan ini mulai merambah pasar luar negeri, termasuk Indonesia.
Perusahaan yang menggunakan software ERP dari Ecount ini sudah lebih dari 60.000 jumlahnya. Baik yang berkembang dalam bidang teknologi, pertanian, konstruksi, elektronik, dan masih banyak lagi lainnya. Ada berbagai alasan aplikasi ini banyak digunakan oleh berbagai perusahaan.
Beberapa kelebihannya antara lain, gratis biaya upgrade, tidak ada tambahan biaya untuk user baru, menggunakan 100% web-based, dan ditawarkan dengan harga yang sangat terjangkau. Meski begitu, sayangnya memang belum bisa dikostumisasi sesuai dengan kebutuhan perusahaan.
5. Odoo ERP
Bagi yang lama bergerak dalam dunia digital, pasti sudah tidak asing lagi dengan Odoo ERP. Ini merupakan sebuah perangkat lunak yang juga banyak digunakan di Tanah Air, baik dari lini bisnis berskala kecil atau besar. Sebelum menjelma menjadi Odoo ERP, vendor ERP ini awalnya memiliki nama OpenERP sampai akhir 2012.
Software ERP satu ini juga memiliki berbagai kelebihan, mulai dari penggunaanya yang user friendly, bisa dikustomisasi, memiliki komunitas yang solid, dan juga tersedia secara gratis. Jumlah modulnya juga banyak, lebih dari 30 dan akan menerima pembaharuan secara berkala. Jadi, akan mengoptimalkan pertukaran informasi internal perusahaan.
Mulai dari HashMicro ERP Software sampai dengan Odoo ERP, itulah jajaran software ERP terbaik tahun 2023 yang bisa dipilih. Supaya lebih yakin, ada baiknya memilih ERP yang memberikan demo gratis seperti halnya HashMicro, jadi bisa dirasakan lebih dahulu bagaimana penggunaanya.(*)
terimakasih atas informasinya mengenai software erp