Malang Post – Tiga hari sudah, jenazah wanita sepuh belum bernama sejak Senin (27/12/2021) ditemukan tergeletak di terminal Landungsari, masuk wilayah Kecamatan Dau, Kabupaten Malang. Pihak kepolisian telah berusaha keras mencari identitasnya.
“Belum diketahui identitasnya Mas,” ungkap Kapolsek Dau, Kompol Triwik kepada DI’s Way Malang Post, Rabu (29/12/2021) sore. Kata mantan Kapolsek Wagir ini, jenazah korban masih berada di instalasi forensik RSU Dr Saiful Anwar Malang.
Ciri-ciri korban berusia lebih dari 60 tahun, berbadan kecil, tinggi sekitar 160 Cm dan rambut berombak. Ia memakai jaket kain hitam dan memiliki tas bahu cokelat. Wajahnya oval dan berkulit cokelat.
Senin siang lalu, korban ditemukan tergeletak dalam salah satu bedak kosong seputaran Terminal Landungsari. Pegawai Dishub yang curiga sempat mengecek keberadaanya sehingga informasi temuan dapat segera ditindaklanjuti Polsek Dau.
Tidak ada tanda-tanda kekerasan di tubuh korban. Ia tergeletak tidur miring berselimut sarung kain. Posisinya di atas terpal di halaman warung. Warga sekitar sebelumnya pernah memberikan makan namun ditolak korban.
Ada dugaan korban meninggal karena sakit keras. Terkait identitasnya, Polsek Dau telah menyebarkan informasi ke desa sekitar namun tidak ada warga yang mengenalnya. Tim inafis Satuan Reskrim Polres Malang juga telah mengidentifikasi tapi tidak ada data kependudukan yang keluar. (yan)