Malang Post – Sekolah Menengah Kejuruan Miftahul Ulum (eMyoU) Sidorejo Pagelaran Kabupaten Malang menandatangani Memorandum of Understanding (MOU) dengan Bank Perkreditan Rakyat Putera Dana beralamat di Ruko Jl Soekarno Hatta 66.E Kota Malang Jawa Timur. Tujuannya, untuk meningkatkan mutu pendidikan.
Saifudin Zuhri, Kepala SMK Miftahul Ulum mengatakan, maksud dan tujuan MoU dengan BPR Putera Dana, adalah sebuah tuntutan dari kurikulum.
Bahwa setiap sekolah harus membangun link match, bahkan link and super match. Untuk mengembangkan kompetensi dari masing-masing jurusan. Maka harus punya kemitraan dengan dunia usaha dan dunia industri (DuDi) .
Diharapkan dengan MoU ini, pengembangan jurusan akuntansi ada satu harapan dalam rangka memberikan kompetensi yang riil bagi peserta didik. Kedua, untuk membangun sistem kurikulum yang memang betul-betul match dengan DuDI dan mengembangkan jiwa menabung.
“Jadi anak-anak disini wajib menabung untuk hidup, dan memiliki efesiensi dalam kepribadian gemar menabung. Sehingga mampu mempersiapkan masa depan,” tegasnya.
“Jumlah siswa jurusan akuntansi SMK Miftahul Ulum Sidorejo Pagelaran untuk kelas X sampai kelas XII ada sekitar 115 siswa. Kedepan sebagai bentuk kerjasama, ketika anak-anak melakukan kegiatan uji kompetensi di akhir masa studi, kami menggunakan tim penguji dari BPR Putera Dana,” lanjut Saifudin Zuhri.
Saifudin menambahkan, kepada para siswanya, setelah lulus harus mempunyai karakter yang jujur, berintegeitas, berdedikasi. Membawa nama baik almamater agar berimbas pada adik-adik kelasnya.
Wiwit Nurcahyo, Direktur Bank Perkreditan Rakyat Putera Dana menyatakan. Tujuan MoU Go Kolaborasi ini, untuk menciptakan kerjasama antara perbankan dengan dunia pendidikan. Kali ini diwakili SMK Miftahul Ulum Pagelaran Kabupaten Malang.
Harapan BPR Putera Dana melalui program Go Kolaborasi ini, pertama menjalankan atau mengimplementasikan program Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Adalah, program inklusi keuangan tahun 2021. Dengan pembelajaran yang pertama berkenaan dengan tabungan simpel atau simpanan pelajar .
“Kami juga memberikan literasi atau edukasi keuangan berkenaan dengan produk kami adalah kredit. Salah satunya kredit bagimu guru, kredit talangan haji dan kredit investasi emas,” ujarnya, Selasa (12/10/2021) di Aula SMK Miftahul Ulum Sidorejo Pagelaran.
Melalui Go Kolaborasi pihaknya memberikan kontribusi pada pihak sekolah. Sifatnya mengkolaborasikan kegiatan sekolah. Salah satu contoh, memberikan ruang kepada sekolah dengan memberikan waktu untuk belajar tentang perbankan.
Selanjutnya, memberikan kesempatan kepada siswa SMK Miftahul Ulum yang ingin magang di BPR Putera Dana.
“Berkenaan dengan produk tabungan simple, kami akan membuka bank mini di lembaga sekolah dan ini adalah bagian dari Go Kolaborasi,” pungkasnya.
Nabilatul Ilmi siswi kelas 11 jurusan Akuntansi SMK mengaku, sangat senang dengan kerjasama ini. Karena memudahkan dirinya dalam mempraktekan ilmu yang sudah diterima dari bangku sekolah. (yon/yan)