Malangpost – Dandim 0833 Kota Malang Letkol Arm Ferdian Primadhona, S.E.,M.Tr.(Han) di dampingi Ketua Yayasan Kartika Jaya Kordinator XL Kodim 0833 Kota Malang Cabang IV Brawijaya Ny. Tari Ferdian Primadhona melihat dari dekat pelaksanaan vaksinasi Covid -19 Dosis kedua dengan Jenis Sinovac untuk pelajar SMK Kartika IV-I Jl. Kesatrian No. 1A Kel. Kesatrian Kec. Blimbing Kota Malang. 29/09/21.
Letkol Arm Ferdian Primadhona mengatakan untuk mensukseskan program pemerintah dalam mepercepat herd immunity atau kekebalan kelompok menuju Masyarakat sehat serta untuk memenuhi persyaratan Pembelajaran Tatap Muka, hari ini sebanyak 240 Pelajar SMK Kartika IV-I Malang telah di vaksin Dosis ke dua.
Seperti kita ketahui, bahwa saat ini, kondisi Kota Malang sudah masuk ke level II, Artinya kondisi sudah semakin membaik, Tapi harus di ingat, lanjut Dandim, kita harus disiplin untuk menegakan protokol kesehatan. Dan itu harus tetap kita lakukan.
Jika kita lengah dan tidak menjaga prokes dikhawatirkan, apa yang telah diraih akan sia-sia. Jadi, walaupun sudah divaksin bukan berarti kita terbebas dari pandemi Covid-19,” Dandim menjelaskan.
Ditambahkan, bahwa Kodim 0833/Kota Malang terus melakukan serbuan vaksinasi. Sasarannya adalah para pelajar di sekolah. tutupnya
Sementara itu Ketua Yayasan Kartika Jaya Kordinator XL Kodim 0833 Kota Malang Cabang IV Brawijaya Ny. Tari Ferdian Primadhona menambahkan mudah-mudahan ini adalah salah satu ikhtiar kita semua untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19. Harapan kami, setelah anak-anak vaksin, menjadi sehat dan kegiatan pembelajaran bisa berjalan seperti semula.(*)