Malang Post — Samin (70) warga Dusun Sumantoro, Desa Sidodadi, Kecamatan Ngantang, Kabupaten Malang, Rabu (15/9/2021) sore dilaporkan menghilang. Terakhir kali, ia diketahui cari biji kopi di wilayah hutan Cungkup Ngantang.
Hingga kini (Kamis 16 September) korban Samin belum kunjung ketemu. Puluhan anggota SAR, warga dan perangkat desa setempat pun berusaha menyisir hutan Cungkup dan mencari korban Samin.
Informasi didapat, Selasa (14/9/2021) pagi, Imron keponakan korban mengantarkan Samin menuju hutan Cungkup. Keduanya berboncengan naik sepeda motor. Sampai di hutan, keduanya berpisah. Keponakan meninggalkannya.
Barulah, sore hari, Samin tidak kunjung pulang. Hingga esoknya (Rabu–red), pihak keluarga melapor ke desa dan informasi ini pun diketahui Polsek Ngantang. Dua hari sudah, Samin tidak kunjung pulang.
Terpisah dikonfirmasi, Kapolsek Ngantang Iptu Hanis Siswanto mengungkapkan, berdasar laporan Kades, korban Samin dilaporkan hilang saat mencari kopi di hutan Cungkup.
Saat pergi, Samin memakai kaos putih bergaris merah, celana training warna biru, membawa topi dan juga tas. Informasi lain didapat, Samin juga kadang mengalami pikun. (yan)