Malang Post – AKBP Budi Hermanto resmi menjabat Kapolresta Malang Kota menggantikan Kombes Pol Leonardus Harapantua Simarmata Permata. Prosesi penyambutan pejabat baru ini, dilakukan di Polresta Malang Kota, Jumat (18/6/2021). Dihadiri jajaran anggota dan pejabat utama Polresta Malang Kota.
Memimpin apel perdana serah terima jabatan (sertijab) AKBP Budi Hermanto, menyampaikan ucapan terima kasih pada Kombes Pol Leonardus Harapantua Simarmata serta jajaran kasat, bintara hingga karyawan Polresta Malang Kota.
“Kami diterima sebagai warga Polresta Malang Kota, tentu kami harus berbuat. Saya sampaikan kepada rekan-rekan. Dengan dilantiknya saya sebagai Kapolresta Malang Kota, artinya saya adalah pelayan personel Polresta Malang Kota. Jadi bukan rekan-rekan yang melayani saya. Saya yang ingin melayani rekan-rekan,” pungkasnya.
“Saya berharap. Seluruh personel bisa bekerja dengan cerdas dan tepat. Sehingga, menorehkan prestasi yang baik. Saya tidak akan membebani rekan-rekan jika saya belum mampu mensejahterakan,” kata Buher, sapaannya, sambil menandaskan dirinya akan membangun hubungan harmonis dengan anggotanya.
Perwira yang sebelumnya menjabat Wadirreskrimsus Polda Kalimantan ini, berharap ke depannya, bersama-sama menorehkan prestasi.
“Saya harap, feedback-nya anggota bisa bantu saya. Bekerja dengan baik. Tugas sebagai pelindung, pelayan dan pengayom masyarakat harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Selalu menjaga kesehatan,” pungkasnya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Ajun Komisaris Besar Polisi Budi Hermanto memimpin Polresta Malang Kota tertera dalam Surat Telegram Kapolri Nomor: ST/1129/VI/KEP/2021. (yan)