
Indonesia adalah negara yang kaya. Kaya sumber daya alam dan kaya akan budaya. Membahas tentang kebudayaan Indonesia tentu bukan lah sutau hal yang asing bagi kita,karena sebagai warga negara Indonesia kita tentu tahu bahwasanya negara kita memiliki banyak keragaman-keragaman yang memiliki ciri khas masing masing, yang tentu menjadi daya tarik tersendiri yang mungkin tidak dimiliki oleh bangsa lain. Tentu dengan keragaman ini kita harus bangga serta wajib menjaga keragaman tersebut dengan kompak dan ikhlas. Sehingga dengan hal tersebut kita layak di sebut sebagai warga negara yang baik.
Pengertian kebudayaan sendiri adalah hasil dari gagasan manusia yang di biasakan dan di wariskan turun-temurun yang memiliki tempat khusus di hati dan perilaku masyarakat yang dapat di lihat dalam bentuk kesenian, kepercayaan, hukum dan adat istiadat. Dan menurut Andreas Eppink kebudayaan mengandung keseluruhan pengertian, nilai, norma, ilmu pengetahuan dan keseluruhan struktur-struktur sosial,religius dan lain-lain.
Sehingga dari penjelasan yang di sampaikan ahli tersebut dapat kita ketahui bahwasanya negara kita, negara Indonesia memang benar-benar kaya akan kebudayaan. Hal ini dapat kita lihat dari beragam nya Bahasa, adat istiadat, tarian daerah, makanan khas, pakaian daerah,dan bahkan agama.tetapi meski pun adanya perbedaan yang terdapat dari keragaman tersebut Indonesia akan tetap satu yang di kokohkan dengan semboyan bangsa kita yaitu Bhineka Tunggal Ika yang memiliki arti berbeda-beda tetapi tetap satu juga.
Keragaman ini tentu terjadi bukan tanpa sebab.salah satu sebabnya adalah kondisi geografis negara kita yang berbentuk kepulauan dimana masyarakat di negara kita memiliki peradaban yang berbeda-beda, ada yang tinggal di pegunungan, di pesisir dataran rendah dan lain-lain, sehingga dengan faktor-faktor tersebut sangat berpotensi menciptakan perbedaan terhadap pola kehidupan masyarakat di Indonesia.
Dan selain dari pada itu, keberagaman ini juga terjadi karena adanya perkembangan dari agama yang terjadi di tengah-tengah kehidupan masyarakat, sehingga dengan perbedaan perkembangan agama ini juga menimbulkan kebudayaan-kebudayaan yang berbeda.yang tentu di dalam hal ini dapat kite ketahui bahwa banyak hal yang memicu terjadi nya keberagaman di tengah-tengah masyarakat Indonesia.
Dan hal ini tentu bukan lah suatu hal yang menjadi masalah bagi kita apabila kita sebagai warga negara yang baik tetap memiliki rasa kebersamaan, rasa persatuan dan rasa persaudaraan. Hal ini akan menjadi sebuah kelebihan kita dari negara-negara lain dimana dari keadan negara kita yang heteorgenitas tinggi kita masih dapat hidup berdampingan dan saling menopang dalam situasi masalah sosial yang sudah semakin kompleks. Dan hal ini akan tetap terjaga apabila kita sebagai masyarakat yang baik, tidak mencari perbedaan-perbedaan dari keragaman tersebut melainkan berusaha menjadi pelopor persatuan yang berlandaskan nilai Pancasila yaitu persatuan Indonesia.
Adapun macam-macam keragaman nya yaitu suku bangsa di Indonesia sebanyak kurang lebih 700 suku bangsa, lebih dari 3000 tarian asli Indonesia, lebih dari 5.300 kuliner/makanan, 6 agama yang di akui, lebih dari 20 jenis alat musik, dan hal ini merupakan suatu hal yang sangat istimewa dan sangat membannggakan atas kekayaan negara kita yang sangat bernilai tinggi. Dan dengan hal ini pula generasi muda di tuntut untuk tetap konsisten untuk mengembangkan dan mempelajari serta menjaga kekayaan ini agar menjadi sebuah harta yang sangat berharga di kemudian hari agar tidak mudah di rebut atau hilang terkikis jaman dan di rebut oleh orang lain.
Dari keragaman kebudayaan yang kita miliki ada beberapa hal yang menjadi manfaat dari kebudayaan yang kita miliki, bebebrapa diantaranya ialah sumber pengetahuan dalam kancah internasional, Sebagai identitas di mata dunia, Memupuk sikap toleransi, Menumbuhkan sikap Nasionalisme, Menjadikan perbedaan sebagai alat pemersatu bangsa, sehingga dengan beberapa poin tersebut dapat di ketahaui bahwa keragaman kebudayaan yang kita miliki bukanlah sepenuhnya tantangan bagi kita, melainkan suatu kebanggaan yang sangat besar.
Dari beberapa alasan tersebut dapat menjadi suatu hal yang bermanfaat yaitu:
Sumber pengetahuan dalam kancah internasional, keragaman budaya yang kita miliki merupakan hal yang sangat berharga, disebut berharga karena hal tersebut dapat menjadi sumber ilmu baru bagi orang lain. Bagaimana tidak, seperti yang kita ketahui bahwa budaya merupakan hal yang unik. dan tentu pada keadaan ini tentu orang lain tidak memiliki hal yang sama dengan budaya kita, dengan begitu budaya kita dapat mereka pelajari dan menjadi wawasan baru bagi mereka.
Yang kedua adalah sebagai identitas dimata dunia. Seperti yang telah di bahas di poin pertama sebelumnya, bahwasanya suatu budaya merupakan suatu hal yang unik yang sulit di samakan dengan budaya negara lain, artinya kebudayaan tersebut merupakan suatu hal yang menjadi ciri khas yang belum tentu dimiliki orang lain. dengan ciri khas yang di miliki tersebut kita tentu berbeda dalam pandangan, prinsip, nilai-nilai dan kebiasan dan dengan hal tersebut secara otomatis menjadi sebuah identitas bagi kita, sehingga dalam hal ini kita harus menjaga budaya tersebut sehingga kita memiliki identitas yang tetap.
Ketiga, memupuk sikap toleansi. Hal ini merupakan manfaat ketiga dari keragaman budaya, dimana dengan adanya keragaman dan perbedaan yang terdapat dalam budaya tersebut membuat kita lebih banyak belajar untuk bertoleransi dan menerima perbedaan-perbedaan yang ada pada diri kita, sehingga dengan tumbuhnya rasa toleransi di dalam diri kita maka sebuah perbedaan tidak lagi menjadi duri dalam daging di proses perjalanan kita dalan bersosial. Melainkan menjadi sebuah kebanggaan dan kekayaan bagi kita agar lebih mampu meningkatkan kompakan. dengan begitu perbedaan ini dapat mejadi dasar untuk kemajuan bangsa kita dan menjadi perbedaan kita denga bangsa lain.
Keempat, pemersatu bangsa. Manfaat yang keempat adalah dapat dijadikan sebagai pemersatu bangsa, dimana dalam hal ini apabila kita berhasil dalam menanamkan rasa toleransi dan rasa persaudaraan dalam diri kita maka perbedaan ini dapat kita gunakan untuk menyatukan bangsa kita. dan sebelum itu perlu bagi kita untuk membangun persaudaraa ini dari awal lagi. Dengan cara memberi edukasi dan menanamkan nilai-nilai Pancasila kepada masyarakat terlebih kepada generasi muda bahwa penting untuk menanamkan rasa toleransi dalam diri masing-masing, sehingga dengan hal ini akan membuat rasa persaudaraan yang tinggi di hati masing-masing masyarakat dengan begitu tantangan dan perbedaan yang akan di hadapi di kemudian hari dapat di minimalisir dan di hilangkan. Sehingga dengan keadaan seperti ini tentu akan membuat masyarakat kita lebih siap dan mampu dalam menghadapi perkembangan zaman yang terus berubah dan menuntut kita untuk lebih aktif dan partisipatif. Tentunya untuk mencapai hal tersebut dapat di capai atau dapat di hadapi dengan cara menyatukan dan menyamakan prinsip kita terlebih dahulu.(yan)

Penulis : Nursaiti, Mahasiswa PPKn UNP