AMEG – Lurah Mulyorejo Kota Malang, Sai Prayitno mengimbau masyarakat Mulyorejo, agar lebih waspada meningkatkan keamanan lingkungan. Peningkatan keamanan ini disampaikan pula anggota Binmas Polsek Sukun dan Babinsa Koramil Sukun.
‘’Sudah kita sampaikan bersama Binmas dan Babinsa, setiap ada pertemuan. Baik pertemuan RW maupun di kelurahan. Kita imbau agar waspada keamanan lingkungan ditingkatkan,’’ ungkap Sai, saat dikonfirmasi Rabu (28/4/2021) malam.
Seminggu lalu, wilayah Mulyorejo dekat Kantor Kelurahan atau pertigaan ringin Mulyorejo, mendadak geger. Salah satu toko sembako warga dibobol maling. Aksi ini diduga terjadi saat jalanan sepi, Kamis (22/4/2021) malam.
‘’Betul Mas, itu tokonya Mas Alfan hari Kamis malam lalu,’’ sebut Sai kepada ameg.id.
Jumat (23/4/2021) pagi, ruang Toko Alfan di Jalan Raya Mulyorejo, Kelurahan Mulyorejo, Kecamatan Sukun, Kota Malang kondisinya berantakan. Setelah diperiksa korban, berbagai macam rokok amblas.
Kerugian mencapai ratusan juta rupiah. Korban telah melapor ke pihak kepolisian. Kejadian pembobolan toko ini menjadi sinyal, agar warga pedagang waspada akan aksi kejahatan. Kegiatan orang mencurigakan di malam hari, harus diperhatikan seksama. (avi)