
Kamis, 18 maret 2021 Tax Center Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang menyelenggarakan kegiatan Isi e-SPT untuk Dosen dan Tenaga Kependidikan di lingkungan kampus Universitas Negeri Malang. Kegiatan dengan tema “Mudah Mengisi e-SPT Secara Mandiri Di Masa Pandemi” ini dilaksankan dalam beberapa skema. Skema yang pertama dilakukan secara online melalui virtual room (zoom) dengan menghadirkan Kepala Seksi Ekstensifikasi dan Penyuluhan KPP Pratama Malang Utara, Andik Martrijono, M.Eng sebagai pemateri.
Dalam pertemuan secara online melalui zoom, para wajib pajak dilingkungan kampus Universitas Negeri Malang dapat berinteraksi secara langsung dengan pihak KPP Pratama Malang Utara untuk mengkonsultasikan masalah-masalah yang dihadapi dalam pelaporan pajak. Pertemuan ini terlaksana dengan sangat interaktif, tampak dari aktifnya kegiatan tanya jawab antara para wajib pajak dengan pihak KPP.
Tidak sampai disitu, dalam rangka mencegah penyebaran wabah CoVid-19 dilingkungan kampus, Tax Center FE UM juga memberikan pelayanan isi e-spt secara personal tanpa harus melakukan interaksi secara tatap muka. Pelaksanaan kegiatan ini dilaksanakan secara online melalui WhatsApp dengan dibantu oleh para mahasiswa Fakultas Ekonomi yang tergabung dalam Tim Tax Warrior.
Untuk memaksimalkan pelayanannya, Tax Center Fakultas Ekonomi juga memberikan pelayanan isi e-spt secara offline yang diselenggarakan secara terbatas, khusus bagi wajib pajak yang memiliki masalah pelaporan yang tidak mungkin diselesaikan secara online. Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Gedung D7 Fakultas Ekonomi dilakukan dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Kegiatan yang digawangi oleh Bunga Hidayati., Ph.D, Vidya Purnamasari, M.Sc, Umi Nuraini, M.Pd, Nur Anita Yunikawati, M.Pd. dan Yogi Dwi Satrio, M.Pd selaku para pengelola Tax Center Fakultas Ekonomi ini, mendapatkan sambutan dan apresiasi yang luar biasa dari berbagai pihak. Tercatat lebih dari 300 orang Civitas Akademika dilingkungan UM telah memanfaatkan pelayanan pengisian e-SPT bersama Tax Center, dan jumlah ini diperkirakan akan terus bertambah karena pelayanan online masih akan berlangsung hingga tanggal 28 Maret 2021. Kesuksesan acara ini juga tak lepas dari dukungan yang luar biasa dari Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Malang, Kanwil DJP Jawa Timur III dan KPP Pratama Malang Utara.
Melalui terselenggaranya acara ini diharapkan seluruh civitas akademika Universitas Negeri Malang menyadari tentang pentingnya membayar dan melaporkan pajak dengan tepat waktu. DJP Kanwil Dengan menjadi wajib pajak yang patuh pada peraturan, kita juga ikut serta berpartisipasi aktif dan positif terhadap pembangunan ekonomi nasional Indonesia.