Malang – Empat pemain Arema FC Putri, dipanggil Timnas Indonesia Wanita. Untuk menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta. TC itu akan dipimpin pelatih timnas putri yang baru saja ditunjuk, Rudy Eka Priyambada. Mulai 7-31 Maret 2021.
Pemanggilan tersebut, tertuang dalam surat PSSI kepada Manager Arema Putri, Fuad Ardiansyah. Bernomor 3347/AGB/103/III-2021. Pada surat tertanggal 2 Maret itu, disebutkan empat nama pemain Arema Putri, yang harus segera berangkat ke Jakarta. Yakni Jasmine Sefia Waynie Cahyono, Sabrina Mutiara Firdaus Wibowo, Safira Ika Putri Kartini, dan Syafira Azzahra Ramadhant.
Dalam surat tersebut dijelaskan, pemanggilan TC ini sendiri merupakan bagian dari persiapan mereka jelang SEA Games 2021. Ajang tersebut bakal digelar di Hanoi, Vietnam pada November 2021.
‘’Tentunya kami bangga ada pemain kami yang dipanggil Timnas. Semoga bisa memberi warna buat Timnas kita,’’ kata Fuad.
Manajer berkacamata ini juga memberikan wejangan, kepada keempat pemain Arema Putri yang dilepas ke Timnas Indonesia Wanita. Harapannya, mereka tetap bersemangat bermain di level internasional.
Bagi Jasmine, Sabrina, Safira, maupun Syafira, ajang internasional bukanlah sesuatu yang baru. Sebab, sebelumnya keempat pemain itu, sudah memiliki pengalaman bermain melawan tim-tim luar negeri bersama Timnas.
‘’Bawalah semangat Singo Edan seperti biasanya agar Timnas kita makin mampu berbicara di tingkat internasional,’’ imbuhnya.
Fuad Ardiansyah menegaskan, keempat pemain yang mendapatkan pemanggilan TC Timnas akan dilepas Arema Putri. Hanya saja, satu pemain akan menyusul, yakni Jasmine.
‘’Hanya tiga pemain yang bisa berangkat sesuai jadwal. Jasmine harus menjalani pemulihan pasca-cedera. Menurut dokter tim, dia baru bisa latihan normal dua minggu lagi. Oktober 2020 dia sempat bermain saat away ke Sidoarjo, lalu cedera pada November 2020 saat latihan,’’ tandasnya.
Pada 2021 ini, sejumlah even yang rencananya akan diikuti timnas wanita Indonesia. Yakni Piala Jenesys di Jepang (1-8 Juni), Piala AFF U-16 Girls Championship di Indonesia (2-15 Agustus), AFC U-20 Women’s Asian Cup 2022 (14-22 Agustus), AFF Women’s Championship 2021 di Filipina (Agustus-September) dan AFC Women’s Asian Cup India 2022 di Indonesia (13-25 September).
Kemudan AFC U-17 Women’s Asian Cup (18-26 September), AFC U-20 Women’s Asian Cup 2022 Qualifiers Round 2 (3-7 November), AFF U-19 Women’s Championship 2021 di Indonesia (16-28 November), SEA Games di Vietnam (15 November-1 Desember), AFC U-17 Women’s Asian Cup 2022 Qualifiers Round 2 (8-12 Desember). (act/rdt)