Malang – Video viral aspal di Jl Simpang Idjen terkelupas. Bahkan pecah beredar di sosial media. Sebagian masyarakat mengira, ini efek tergerus banjir. Ternyata penelusuran DI’s Way Malang Post, menemukan penyebabnya.
Disebabkan pipa milik PDAM Kota Malang mengalami kebocoran. Ini dibenarkan Dirut PDAM Kota Malang Mukhlas. Ia menyebutkan, terjadinya kebocoran pipa tersebut Senin (18/1) malam.
“Ini kejadian yang sifatnya insidental. Karena ada pipa bocor. Biasanya saat perbaikan kita lakukan penutupan kran aliran. Efeknya tentu air tidak mengalir ke daerah yang masuk dalam area layanan pipa tersebut,” ungkapnya.
Pipa bocor ini mengakibatkan air mati di kawsan Tlogomas dan Bethek. Diketahui terjadi pukul 02.00 saat ada kenaikan debit air. “Terpantau di TCC kami. Ada kenaikan debit air dan alarm drop tekanan pukul dua dini hari. Di TCC di layanan zona Tlogomas. Subuh dicek lokasi oleh petugas. Ditemukan pipa distribusi bocor di Jl Raya Ijen depan apotik Kimia Farma,” ujarnya saat dihubungi via telepon.
Penutupan aliran air langsung dilakukan pihaknya untuk perbaikan. Perbaikan dilakukan sampai siang. “Siang sudah rampung,” ujarnya. Mukhlas mengutamakan penanganan kejadian pipa bocor secepatnya. Agar pelayanan air di Kota Malang tidak terganggu.
“Bagi saya, yang terpenting adalah bagaimana setiap kali ada kejadian (pipa bocor) bisa secepatnya ditangani,” tandasnya. (nyk/jan)