Malang – Arema FC Women, membuat sejarah baru. Di ranah sepak bola wanita Indonesia. Tim berjuluk Ongis Kodew itu, resmi menjalin kerjasama dengan MS Glow Beauty (Magic For Skin). Sebelumnya MS Glow lewat produk MS Glow For Men, juga bekerjasama satu musim Liga 1 2020 sejak tanggal 22 Febrauri 2020 silam.
Hanya saja produk perawatan skin care dan body care, yang berkantor pusat di Malang dan berdiri tahun 2013 itu, mengusung kerjasama jangka pendek. Selama Arema FC Women, menjalani training centre (TC), aktivitas entertain, dan melakoni even-even pramusim. Sebelum kick off kompetisi reguler domestik Liga 1 Putri 2021 digelar. Berbeda dengan Arema FC, yang terjalin kerjasama jangka panjang. Satu musim Liga 1 2020 dengan nilai kontrak di atas angka Rp 2,5 miliar.
’’Arema FC di sektor tim putra dan kini hadir tim Arema FC Women, adalah salah klub yang sangat saya idolakan dan cintai. Tidak hanya karena berada di kota kelahiran saya. Juga memiliki manajemen yang berorientasi kebaikan.’’
‘’Kami memiliki produk namanya MS Glow Beauty. Sangat ingin memberikan support di Arema FC Women, karena ingin masuk di segment atlet putri. Langkah ini sebagai wujud kecintaan kami terhadap Arema. Sebelumnya juga sudah mensponsori tim putra Arema FC, lewat MS Glow for Men,’’ jelas Co-Founders MS Glow, Gilang Widya Pramana.
Dia juga menyebut, kemitraan bisnis dengan tim Ongis Kodew, sebagai bentuk mendukung Shafira Ika Putri Kartini dkk. Baik ketika melakoni aktivitas rutin latihan atau TC. Maupun bentuk latihan bersama dengan tim-tim lain. Try out maupun try in, hingga bergulirnya kembali Liga 1 Putri musim 2021.
‘’Kami sangat surprised. Dengan antusiasme tinggi, kami sampaikan apresiasi terhadap dukungan MS Glow Beauty. Suntikan kejasama ini akan memberikan semangat kepada tim, para pemain dan manajemen Arema FC Women, dalam menjalani aktifitasnya.’’
“Kami tak hanya memiliki daya tarik skill sepakbolanya. Namun juga memiliki inner beauty, yang bisa dikembangkan lagi melalui produk produk MS Glow Beauty. Biar dalam setiap penampilannya, segar bugar dan enerjik. Mereka bisa menjadi duta atlit putri, yang selalu memperhatikan aura penampilannya. Meski tetap fokus bermain sepak bola,’’ tegas Manajer Arema FC Putri, Fuad Ardiansyah.
Arema FC Women, tak hanya menjadi tim pertama khusus wanita di tanah air, dalam tahun 2020 ini yang telah melakoni TC saja. Namun juga menjadi tim wanita pertama, yang resmi memiliki sponsorship tersendiri. Terpisah dari tim putranya. Yakni MS Glow Beauty selain Singo Edan Apparel (SEA).
Sementara sembilan tim lainnya, tak kanjung menggelar latihan sejak Liga 1 Putri 2019, berakhir tanggal 28 Desember 2019 silam. Apalagi memiliki sponsorship tersendiri. Yakni tim juara dan runner up Liga 1 Putri 2019, Persib Bandung Putri dan TIRA-Persikabo Kartini. Serta Persija Jakarta Putri, PSS Sleman Putri, PSIS Semarang Putri, Persipura Jayapura-Tolikara Putri, Bali United Women, Persebaya Surabaya Putri dan PSM Makassar Putri.
Terpisah Manager Bisnis dan Marketing Arema FC, Muhammad Yusrinal Fitriandi, enggan menyebut berapa nilai kontrak jangka pendek, yang diperoleh Arema FC Women dari MS Glow Beauty.
Dia hanya menegaskan, kerjasama tersebut, menjadi titik cerah bagi sepak bola Indonesia. Khususnya sepak bola kaum hawa. Terutama bagi Arema FC Women ke depannya. Tidak sekadar dari sisi nilai nominal saja. Terlebih sepak bola Indonesia saat ini, dalam fase yang tidak diinginkan, akibat adanya pandemi Covid-19.
‘’Tetapi di sisi lain, ada peluang yang bisa dimanfaatkan untuk menjaga eksistensi sepak bola. Salah satunya adalah kerjasama antara MS Glow Beauty dan Arema FC Putri.’’
‘’Untuk nilai yang dihasilkan jelas ada. Yang paling penting, kita melihat prospek kedepan dari kerjasama ini. Tentunya berbeda dengan kerjasama yang dilakukan ketika MS Glow for Men, bekerjasama dengan Arema FC. Sementara ini kerjasama jangka pendek. Tapi jika Liga 1 Putri 2021 nanti sudah ada kepastian digelar, maka berpeluang ada kontrak jangka panjang semusim,’’ tandas Yusrinal Fitriandi.
Guna mendongkrak performa kualitas dan nilai jual dari sisi entertain, manajemen tim Ongis Kodew sebelumnya merasa perlu, menggaet kuartet Timnas Indonesia Putri 2019. Untuk bergabung dengan tim besutan duet pelatih Nanang Habibie dan Alief Syafrizal itu. Yakni gelandang asal Bangka-Belitung, mantan pemain TIRA-Persikabo Kartini, Shafira Ika Putri Kartini dan Arek Malang, Regina Tiofanny Herdiyanta juga mantan bek TIRA-Persikabo Kartini.
Kemudian dua gelandang Timnas Indonesia Putri, eks pemain Bali United Women, yaitu Susi Susanti asal Pontianak (Kalbar) dan Sabrina Mutiara Firdaus Wibowon asal Situbondo, yang lebih memilih meniti karir sepak bola di Malang. Saat ini Arema FC Women berkekuatan 21 pemain. Tidak termasuk empat pemain yang selama ini sebatas undangan mengikuti latihan.
‘’Semoga kompetisi segera bergulir. Meski pandemi, klub berkomitmen untuk mengelola pertandingan dengan protokol kesehatan. Harapannya, meski banyak pembatasan, dengan bergulirnya kompetisi, termasuk liga 1 putri, akan menarik perhatian para sponsor.’’
Semoga kerjasama ini langgeng. Lewat Arema FC Putri, semoga akan banyak menarik animo dan antusiasme masyarakat, dalam menggunakan produk produk sehat milik MS Glow,’’ ungkap General Manager PT Arema Aremania Bersatu Berprestasi Indonesia (AABBI), Ruddy Widodo. (act/rdt)
Skuad Arema FC Putri
Manajer tim : Fuad Ardiansyah
Asisten manejer : Tjiptadi Purnomo
Penasehat teknis : Carlos Carvalho de Oliveira (Brasil)
Pelatih kepala : Nanang Habibie dan Alief Syafrizal
Pemain :
1. Windi Ayu Puspitasari (pg)
2. Laita Ro’ati Masykuroh (pg)
3. Serli Anggraini
4. Syafira Azzahra Ramadhanti
5. Eka Nurul Permatasari
6. Rachmayanti Indah Ma’ruf
7. Ariska Kusumaningtyas ©
8. Yuniar Herawati
9. Alzahna Firzalvia
10. Febry Anita Eka Putry Cahyo
11. Asmina Kogoya Apela
12. Jasmine Sefia Waynie Cahyono
13. Pradea Syawella Wati
14. Nofa Sofi Pertiwi
15. Ratri Cahyawati Titannia
16. Riskyi Rahmadhani
17. Anisya Widyawati
18. Regina Tiofanny Herdiyanta (eks TIRA-Persikabo Kartini)
19. Shafira Ika Putri Kartini (eks TIRA-Persikabo)
20. Susi Susanti (eks Bali United )
21. Sabrina Mutiara Firdaus Wibowo (eks Bali United)
Track record Tur Sidoarjo dan Banyuwangi 2020
26/11/2020 Jenggirat Angels Banyuwangi vs Arema FC Putri 0-5
26/11/2020 Persik Kradenan Banyuwangi vs Arema FC Putri 0-6
26/11/2020 Putri Banyuwangi vs Arema FC Putri 0-6
16/10/2020 Smadarta FC Sidoarjo vs Arema FC Putri 0-4
16/10/2020 Persida Putri Sidoarjo vs Arema FC Putri 2-5
Track record Liga 1 Putri 2019
07/12/2019 Arema FC Putri vs Persib Bandung Putri 0-0
01/12/2019 Persib Bandung Putri vs Arema FC Putri 2-0
22/11/2019 Arema FC Putri vs Bali United Women 1-0
20/11/2019 Arema FCPutri vs PSM Makassar Putri 3-0
16/11/2019 Persipura Jayapura Putri vs Arema FC Putri 3-0
08/11/2019 Bali United Women vs Arema FC Putri 1-1
06/11/2019 Arema FC Putri vs PSM Makassar Putri 1-0
03/11/2019 Persebaya Surabaya Putri vs Arema FC Putri 1-0
02/11/2019 Arema FC Putri vs Persipura Jayapura Putri 0-2
25/10/2019 Arema FC Putri vs Persebaya Surabaya Putri 4-1
23/10/2019 Arema FCPutri vs PSM Makassar Putri 4-0
20/10/2019 Bali United Women vs Arema FC Putri 2-3
19/10/2019 Persipura Jayapura Putri vs Arema FC Putri 1-2
12/10/2019 Arema FC Putri vs Bali United Women 1-0
10/10/2019 PSM Makassar Putri vs Arema FC Putri 0-1
07/10/2019 Arema FC Putri vs Persebaya Surabaya Putri 2-0
06/10/2019 Arema FC Putri vs Persipura Jayapura Putri 0-1
Topscorer Arema FC Women 2019-2020 (52 gol)
10 gol : Sheva Imut Furyzcha
13 gol : Anisya Widyawati
6 gol : Sabrina Mutiara Firdaus Wibowo, Asmina
5 gol : Shafira Ika Putri Kartini, Regina Tiofanny Herdiyanta, Kogoya Apela
4 gol : Alzahna Firzalvia
3 gol : Ariska Kusumaningtyas,
2 gol : Riskyi Rahmadhani, Jasmine Sefia Waynie Cahyono
1 gol : Susi Susanti, Ony Audia